Kieran Gibbs Resmi Tinggalkan Arsenal

Rabu, 30 Agustus 2017 - 18:39 WIB
Kieran Gibbs Resmi Tinggalkan...
Kieran Gibbs Resmi Tinggalkan Arsenal
A A A
LONDON - Bek asal Inggris, Kieran Gibbs hari ini secara resmi meninggalkan Arsenal. Pria kelahiran London, 27 tahun lalu, menyebrang ke West Bromwich Albion (WBA) dengan kesepakatan bernilai 7 juta pound.

Gibbs semula diyakini bakal bergabung dengan Watford. Namun, sang pemain tidak menemukan kata sepakat dalam kontrak personal bersama The Hornets yang diyakini melibatkan masalah gaji dan bonus.

Menyusul kabar tersebut, hari ini Gibbs diumumkan secara resmi sebagai rekrutan anyar West Bromwich Albion. Dia diboyong dari Arsenal dengan mahar 7 juta pound atau sekitar Rp120 miliar dalam kontrak berdurasi empat tahun.

Gibbs bergabung dengan akademi Arsenal dari Wimbledon pada tahun 2004. Selama memperkuat tim senior, Gibbs telah melakoni 137 penampilan di bawah asuhan Arsene Wenger.

"Ini adalah perjalanan karier yang mengagumkan setelah 14 tahun bersama Arsenal. Saya ingin berterimakasih kepada Arsene Wenger yang memberi kesempatan saya tampil dan mewujudkan mimpi," kata Gibbs.

"Sekarang adalah waktu yang tepat untuk memulai babak baru dalam karier sepakbola saya di West Bromwich Albion. Saya tidak sabar untuk memulai debut," lanjutnya.
(bep)
Berita Terkait
Arsenal Renggut Kemenangan,...
Arsenal Renggut Kemenangan, West Bromwich Albion Terdegradasi
Jelang West Bromwich...
Jelang West Bromwich Albion vs Arsenal: Merajut Rekor Positif
Tampil Perkasa, The...
Tampil Perkasa, The Gunners Pesta Gol 4-0 di Kandang West Bromwich Albion
Preview Arsenal vs West...
Preview Arsenal vs West Bromwich Albion: Di Tepi Jurang Degradasi
Piala Liga Inggris:...
Piala Liga Inggris: Arsenal Bantai West Brom Enam Gol Tanpa Balas
Arsenal Menang Tiga...
Arsenal Menang Tiga Kali Beruntun, Arteta Senang Bisa Capai Target
Berita Terkini
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
35 menit yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
1 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
2 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
3 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
3 jam yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
4 jam yang lalu
Infografis
Israel Resmi Menyerah!...
Israel Resmi Menyerah! Segera Tarik Pasukan dari Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved