Mental Jadi Modal Rinov/Mentari Hadapi Unggulan Pertama

Rabu, 18 Oktober 2017 - 14:13 WIB
Mental Jadi Modal Rinov/Mentari...
Mental Jadi Modal Rinov/Mentari Hadapi Unggulan Pertama
A A A
YOGYAKARTA - Pasangan ganda campuran muda Indonesia Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari sudah menyiapkan mental guna menghadapi unggulan pertama asal Korea Kim Won Ho/Lee Yu Rim. Rinov/Mentari mengaku akan fokus meraih poin demi poin di babak keempat BWF World Junior Championships 2017.

Rinov/Mentari mendapatkan tiket babak keempat setelah pada pertandingan yang berlangsung di GOR Amongrogo, Rabu (18/10/2017), berhasil mengatasi perlawanan pasangan Skotlandia Matthew Grimley/Lauren Middleton. Dalam pertandingan itu Rinov/Mentari menang tanpa perlawanan berarti dan merebut skor meyakinkan 21-9, 21-10.

Sementara itu Kim/Lee sendiri sebelumnya mengalahkan satu wakil Indonesia, Renaldi Samosir/Herdiana Yuli Marbela. Kim/Lee menang dua game langsung dengan 21-10, 24-22.

Mengenai peluang, Mentari mengatakan akan bermain maksimal. "Tadi sudah sempat lihat mainnya sedikit. Paling kami akan menyiapkan mental, fisik sama jangan mau kalah di lapangan aja. Fokus poin demi poin," kata Mentari dilansir Badmintonindonesia.

Mengikuti jejak Rinov/Mentari, dua ganda campuran Indonesia lainnya juga sukses mengamankan diri ke babak empat. Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Angelica Wiratama sama-sama berhasil menghentikan lawan-lawannya.

Rehan/Fadia menang dari Polandia, Konrad Ploch/Aleksandra Goszczynska dengan 21-10 dan 21-9. Sementara Yeremia/Angelica memulangkan pasangan India Arintap Das Gupta/Srishti Jupudi, 21-13, 16-21 dan 21-7.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7146 seconds (0.1#10.140)