Wali Kota Buka Kejuaraan Sepak Bola di Parepare

Rabu, 22 November 2017 - 23:59 WIB
Wali Kota Buka Kejuaraan...
Wali Kota Buka Kejuaraan Sepak Bola di Parepare
A A A
PAREPARE - Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe membuka turnamen Wali Kota Cup 2 yang digelar di Lapangan Andi Makkasau Parepare, Rabu (22/11/2017) sore. Sebanyak 20 tim ikut meramaikan event yang nantinya akan memperebutkan piala bergilir dan uang pembinaan dengan total ratusan juta rupiah.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Parepare, Syukur Razak yang juga ketua panitia Wali Kota Cup mengatakan, event tersebut tak hanya sebatas ajang lomba. Tapi juga upaya pemerintah dalam mengembangkan persepakbolaan di kota kelahiran BJ Habibie tersebut.

Nantinya, tim yang berhasil memenangkan turnamen itu berhak mendapat hadiah hingga Rp50 juta. Sementara runner up, peringkat tiga dan empat masing-masing mendapatkan Rp30 juta, Rp25 juta serta Rp20 juta

"Hadiah itu sudah termasuk sumbangan tambahan uang tunai dari wali kota untuk masing-masing pemenang hingga Rp20 juta pertim," ucap Syukur Razak.

Sementara itu, HM Taufan Pawe menjelaskan bahwa wali kota cup 2 bukti nyata dan komitmen untuk memajukan olahraga di Parepare, khususnya sepak bola. Ia berharap kejuaraan ini berjalan sportif agar dapat melahirkan kuantitas dan kualitas atlet yang membanggakan.

"Dengan kualitas permainan yang tinggi, dapat mencetak atlet andal. Kita berharap Parepare bisa menjadi gudang persepakbolaan nasional," tegasnya.
(bep)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1255 seconds (0.1#10.24)