Welbeck tidak menyesal memilih Inggris

Kamis, 07 Juni 2012 - 02:06 WIB
Welbeck tidak menyesal memilih Inggris
Welbeck tidak menyesal memilih Inggris
A A A
Sindonews.com - Pemain Manchester United Danny Welbeck menegaskan, ia telah membuat keputusan yang tepat untuk memperkuat Inggris. Sebelumnya, ia harus memilih antara bermain untuk Inggris atau negara kelahirannya, Ghana. Pemain berusia 21 tahun ini telah memperkuat The Three lions sejak umur 14 tahun pada level junior.

Akan tetapi saat itu Welbeck bisa memilih untuk memperkuat Ghana karena kedua orang tuanya berasal dari negara Afrika itu. "Peluang (untuk memperkuat Ghana) ada saat saya berusia 14 tahun. Namun saya telah bermain untuk Inggris sejak timnas U-16 hingga timnas U-21, jadi saya pikir adalah hal yang wajar jika saya ingin bermain untuk timnas senior Inggris," katanya sperti dilansir Soccerway.com.

Ia pun mengaku senang setelah mencetak gol pertama untuk Inggris pada pertandingan ujicoba melawan Belgia beberapa hari lalu. "Saya sudah ingin mencetak gol pertama itu sejak saya kecil. Kini, saya ingin berpijak dari itu dan mencetak lebih banyak gol lagi," ungkapnya.

Meski sudah membawa Inggris menang melawan Belgia, namun Welbeck mengungkapkan masih mengkhawatirkan dirinya dapat saja keluar dari skuad akibat cedera yang dialaminya. Welbeck mengalami cedera pergelangan kaki saat menghadapi City pada Liga Premier Inggris dan ia belum mengetahui seberapa serius cedera yang dialaminya.

"Saat itu saya berpikir mungkin tidak akan mampu tetapi saya senang saat pelatih (Roy Hodgson) terus memberikan keyakinan bahwa saya siap untuk pergi dan dipanggil dalam skuad Inggris," ungkapnya.

Welbeck menceritakan ketika menderita cedera saat melawan City, ia mempunyai ketakutan yang terburuk. "Malam itu saya pulang dan ada beragam emosi dalam kepalaku. Saya tidak tahu apa yang terjadi hingga scan di pagi hari. Saat itu sangat menyedihkan, tapi untungnya saya sudah kembali," terangnya.

Meskipun Welbeck berjuang keras dengan cedera yang dialaminya pada turnamen nanti, ia berharap kondisinya dapat 100 persen ketika Inggris menghadapi Prancis di pertandingan pertama di Donetsk.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4962 seconds (0.1#10.140)