Pensiun Empat Tahun, Marion Bartoli Kembali Ayun Raket

Rabu, 20 Desember 2017 - 12:24 WIB
Pensiun Empat Tahun,...
Pensiun Empat Tahun, Marion Bartoli Kembali Ayun Raket
A A A
PARIS - Mantan juara Wimbledon, Marion Bartoli memastikan akan kembali turun gelangang. Ini akan jadi akhir penantian para penggemarnya setelah Bartoli pernah mengumumkan pensiun empat tahun lalu.

Bartoli yang kini berusia 33 tahun memutuskan untuk gantung raket setelah mengalami cedera. Secara mengejutkan melalui twitter, Bartoli mengumumkan akan kembali berlaga di musim 2018.

"Saya senang mengumumkan comeback saya di sirkuit profesional WTA tahun depan. Saya ingin bertemu lagi dengan Anda lagi dan berbagi emosi menakjubkan dengan Anda,"tulisnya.

Dalam wawancaranya dengan Eurosport, Rabu (20/12/2017), Bartoli mengungkapkan rasa bahagianya dapat kembali mengikuti kejuaraan. Lama pensiun membuat wanita kelahiran 1984 ini tak sabar mengikuti beberapa turnamen besar.

Sebelum berhenti bermain Bartoli berhasil memenangkan grand slam pertamannya dengan mengalahkan petenis Jerman Sabine Lisicki 6-1, 6-4 di final Wimbledon 2013. Selama kariernya, Martoli telah mengoleksi delapan gelar WTA dan menjadi runner-up Wimbledon di tahun 2007. Kemudian pada 2012, Bartoli meraih peringkat tertinggi dengan berada di posisi ketujuh dunia.

Saat ini Bartoli sedang dalam persiapan untuk kembali dalam kejuaraan. Dirinya berharap sudah siap bermain pada Maret tahun depan dan kemungkinan ia akan tampil di Miami Terbuka.

"Ini akan menjadi tantangan yang besar. Saya masih harus banyak berlatih, tapi saya berharap sudah siap bermain untuk bulan Maret dan Miami Terbuka," papar Marion.
I am delighted to announce my comeback on the professional circuit of the @WTA next year
I am so looking forward to see you again during my matches and share some amazing emotions with you . @Eurosport_FR #marionisback pic.twitter.com/KVPUnwEqlp
— Marion bartoli (@bartoli_marion) December 19, 2017
(bbk)
Berita Terkait
Turnamen Tenis Sangat...
Turnamen Tenis Sangat Berarti bagi Pecinta Tenis
Bareng Miyu Kato, Aldila...
Bareng Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Juara di Thailand Open 2024
Ratusan Petenis Ikuti...
Ratusan Petenis Ikuti Turnamen Tenis ITF Widjojo Soejono
Turnamen Tenis PERTI...
Turnamen Tenis PERTI 2024: ASTA UI Juara, Penantian 16 Tahun Berakhir
Club TSG dari Metland...
Club TSG dari Metland Juarai Tournamen Tenis STC III
Kejurnas VIII BAVETI...
Kejurnas VIII BAVETI Digelar di Semarang dengan Total Hadiah Rp110 Juta
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
38 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Roket Milik Elon Musk...
Roket Milik Elon Musk Kembali Bikin Masalah bagi Penduduk Bumi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved