Sania Mirza Pastikan Absen di Australia Terbuka 2018

Rabu, 20 Desember 2017 - 20:13 WIB
Sania Mirza Pastikan Absen di Australia Terbuka 2018
Sania Mirza Pastikan Absen di Australia Terbuka 2018
A A A
HYDERABAD - Bintang tenis asal India, Sania Mirza dipastikan akan melewatkan perhelatan grand slam awal tahun, Australia Terbuka 2018, karena masih mengalami gangguan pada lutut kanannya.

Sejak meninggalkan sektor tunggal pada 2013, Mirza memilih berlaga di nomor ganda putri atau campuran. Dua tahun lalu, bermitra dengan legenda tenis Swiss, Martina Hingis, Mirza sukses menyabet trofi Australia Terbuka. Sayangnya, tahun lalu, mereka gagal mempertahankannya.

"Saya mengalami cedera yang disebut atellar tendinitis (cedera pada jaringan yang menghubungkan tempurung lutut ke tulang kering), ini sangat menyakitkan," ucap Mirza, seperti dilansir India Times belum lama ini.

"Saya tidak ada masalah untuk berjalan, tapi sangat menyakitkan untuk mengubah arah dan bermain. Itulah masalah terbesar, saya bisa berlari lurus tapi saya tidak bisa benar-benar melakukan hal-hal plyometrik di atasnya," jelas petenis 31 tahun itu.

Mirza pun menuturkan bahwa dia disarankan untuk beristirahat dalam beberapa bulan saat melakukan konsultasi kepada dokternya beberapa bulan yang lalu. "Kemudian, lihat bagaimana rasanya sebelum menjalani proses pembedahan atau suntikan," sambungnya.

"Jadi saat saya bertemu mereka, rasa sakitnya tidak kurang setelah dua bulan. Sekarang kita harus menanyakan apakah kita harus melakukan operasi atau melakukan beberapa suntikan," terang Mirza.

Dia tidak bisa memastikan kapan bisa bermain lagi, akan tetapi setidaknya sebelum beberapa bulan mendatang. "Semoga saya lekas sehat kembali," harapnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6723 seconds (0.1#10.140)