Lolos ke Babak Ketiga, Kyrgios Jumpa Tsonga
A
A
A
MELBOURNE - Petenis tuan rumah, Nick Kyrgios memastikan lolos ke babak ketiga Australia Terbuka 2018. Di babak itu, dia akan berhadapan Petenis Prancis, Jo-Wilfried Tsonga.
Di babak kedua Australia Terbuka yang berlangsung di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Rabu (17/1/2018) siang, Kyrgios berhadapan dengan Viktor Troicki. Kyrgios sempat mendapat perlawanan berat di hadapan petenis Serbia tersebut.
Namun, dia berhasil mengatasi perlawanan Viktor kendati sempat dipaksa memeras keringat di set pertama. Dalam tempo permainan kurang dari dua jam, Kyrgios sukses mengunci kemenangan 7-5, 6-4, 7-6(2).
Di babak ketiga, Kyrgios yang merupakan petenis nomor satu di Australia sudah ditunggu lawan Tsonga. Adapun, petenis asal Prancis itu lolos setelah mengalahkan Denis Shapovalov (Kanada).
Pertandingan tersebut akan berlangsung di tengah sorotan. Pasalnya, kedua petenis dianggap memiliki kekuatan hampir seimbang. Kyrgios duduk sebagai unggulan ke-17 sementara Tsongan di posisi ke-15. (Baca juga: Nadal Jumpa Petenis Bosnia dan Herzegovina di Babak Ketiga )
Di babak kedua Australia Terbuka yang berlangsung di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Rabu (17/1/2018) siang, Kyrgios berhadapan dengan Viktor Troicki. Kyrgios sempat mendapat perlawanan berat di hadapan petenis Serbia tersebut.
Namun, dia berhasil mengatasi perlawanan Viktor kendati sempat dipaksa memeras keringat di set pertama. Dalam tempo permainan kurang dari dua jam, Kyrgios sukses mengunci kemenangan 7-5, 6-4, 7-6(2).
Di babak ketiga, Kyrgios yang merupakan petenis nomor satu di Australia sudah ditunggu lawan Tsonga. Adapun, petenis asal Prancis itu lolos setelah mengalahkan Denis Shapovalov (Kanada).
Pertandingan tersebut akan berlangsung di tengah sorotan. Pasalnya, kedua petenis dianggap memiliki kekuatan hampir seimbang. Kyrgios duduk sebagai unggulan ke-17 sementara Tsongan di posisi ke-15. (Baca juga: Nadal Jumpa Petenis Bosnia dan Herzegovina di Babak Ketiga )
(bep)