Rashford Ingin Tinggalkan Mou, Ini Alasannya

Rabu, 11 April 2018 - 17:30 WIB
Rashford Ingin Tinggalkan...
Rashford Ingin Tinggalkan Mou, Ini Alasannya
A A A
MANCHESTER - Perseteruan Jose Mourinho dengan pemain Manchester United (MU) belum ada habisnya. Kali ini giliran Marcus Rashford yang menyatakan sudah tidak ingin lagi menemani pelatih asal Portugal itu.

Kamar ganti MU terasa panas selama beberapa pekan belakangan. Itu ditengarai karena adanya perselisihan antara Mourinho dan sejumlah armadanya. Mourinho sempat diberitakan berseteru dengan Alexis Sanchez dan Paul Pogba. Keduanya pernah dikecam karena performanya dinilai tidak memenuhi harapan.

Sekarang, Rashford yang terlibat perang dingin dengan mantan pelatih Chelsea itu. Penyerang berusia 20 tahun tersebut menegaskan sudah jenuh dengan Mourinho. Dia bahkan mengancam akan meninggalkan Old Trafford jika The Special One tetap membesut Setan Merah pada musim depan.

Meski masih punya kontrak sampai 30 Juni 2020, Rashford merasa tidak punya masa depan jika terus diasuh Mourinho. Terbukti, musim ini dia jarang masuk tim inti maupun diturunkan secara penuh. Sejauh ini dia baru lima kali tampil selama 90 menit di Liga Primer. Bahkan, pada dua partai terbarunya, dia baru dimasukkan menjelang bubaran.

Situasi ini terjadi karena Mourinho lebih memilih memainkan Romelu Lukaku yang direkrut dari Everton ketika bursa musim panas lalu. Tidak hanya itu, sejak Sanchez melakukan debut di Piala FA kontra Yeovil pada 2 Januari, Rashford baru dua kali masuk starting line-up The Red Devils.

Padahal, prestasi Rashford sejatinya tidak terlalu buruk. Dia mampu menyumbang enam gol dan lima assist dari 29 pertandingan di kompetisi domestik. Itu termasuk ketika memborong gol kemenangan saat mengalahkan Liverpool 2- 1. "Jika Mourinho tetap di sini pada musim depan, Rashford mungkin akan pergi. Dia ingin menjadi starter di setiap pertandingan," ujar orang dalam MU, dilansir The Sun.

Keresahan Rashford ini mendapat respons dari Mourinho. Dia menyatakan semua ini bukan suatu kesengajaan. Sebagai bukti, dia membandingkan jumlah jam terbang Rashford pada musim lalu yang mana cukup sering menjadi starter. "Saya sudah berusaha memberikan yang terbaik untuknya," tandas Mourinho. Mourinho menyebut Rashford pemain hebat dengan talenta tinggi. Bahkan, dia meyakini Rashford akan menjadi pemain terbaik di dunia pada masa depan.

Bukan hanya Rashford yang berpotensi pergi. MU juga kemungkinan akan kehilangan Marouane Fellaini. Kabarnya, gelandang asal Belgia itu akan direkrut Liverpool pada bursa musim panas mendatang saat masa tugasnya sudah habis. Liverpool menilai Fellaini bisa menambah variasi permainan yang belakangan ini mulai berkembang. Pasalnya, Fellaini bisa berperan ganda, yakni membantu pertahanan dan menopang serangan. Terbukti, dia rata-rata melakukan 2,73 tekel per game.
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1345 seconds (0.1#10.140)