Hasil Lengkap Perempat Final Piala Thomas 2018: Fajar/Rian Penentu Kemenangan Indonesia
A
A
A
BANGKOK - Tim Thomas Indonesia resmi melangkah ke semifinal setelah menang 3-1 atas Malaysia. Pada partai ketiga laga perempat final di Impact Arena, Kamis (24/5/2018), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi penentu kemenangan tim beregu putra Tanah Air dengan menang melalui pertarungan sengit rubber game 21-18, 10-21, dan 21-9 atas Aaron Chia/Teo Ee Yi
Fajar/Rian secara mengejutkan mendapatkan perlawanan yang sengit dari Aaron/Teo. Maklum, kedua pasangan baru kali ini bertemu sehingga belum mengetahui kelemahan masing-masing.
Namun begitu, Fajar/Rian di atas kertas lebih diunggulkan mampu unggul cepat di interval pertama dengan 11-9. Ganda putra kedua Indonesia pun mencuri game pertama dengan 21-18 dalam waktu 15 menit.
Di game kedua, Fajar/Rian seperti kehilangan ritme permainan terbaiknya. Terbukti, mereka tertinggal jauh 6-15, sebelum akhirnya Aaron/Teo mengambil game kedua dengan 10-21 dalam waktu 13 menit.
Pada game penentuan, Fajar/Rian mulai berani melakukan serangan. Alhasil, pasangan Indonesia unggul cepat di interval ketiga dengan 11-3 dalam waktu delapan menit.
Keunggulan tersebut terus dipertahankan Fajar/Rian, sebelum akhirnya menyudahi perlawanan Aaron/Teo dengan 21-9. Di semifinal, tim Thomas Indonesia bakal menantang China.
Tim beregu putra Negeri Tirai Bambu sukses melangkah ke babak selanjutnya usai mengalahkan Taiwan dengan skor 3-0. Ini tentunya bukan pekerjaan yang mudah buat Anthony Sinisuka Ginting dkk untuk melangkah ke partai puncak Piala Thomas, namun doa dan dukungan masyarakat Indonesia pastinya akan meringankan beban atlet bulu tangkis putra terbaik Tanah Air.
Hasil Lengkap Perempat Final Piala Thomas 2018 Indonesia vs Malaysia
Tunggal 1: Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Chong Wei 19-21 16-21
Ganda 1: Marcus/Kevin Sanjaya vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong 21-19, 20-22, 21-13
Tunggal 2: Jonatan Christie vs Lee Zii Jia 21-15, 11-21, 21-13
Ganda 2: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Teo Ee Yi 21-18, 10-21, 21-9
Tunggal 3: Ihsan Maulana Mustofa vs Iskandar Zulkarnain (-)
Fajar/Rian secara mengejutkan mendapatkan perlawanan yang sengit dari Aaron/Teo. Maklum, kedua pasangan baru kali ini bertemu sehingga belum mengetahui kelemahan masing-masing.
Namun begitu, Fajar/Rian di atas kertas lebih diunggulkan mampu unggul cepat di interval pertama dengan 11-9. Ganda putra kedua Indonesia pun mencuri game pertama dengan 21-18 dalam waktu 15 menit.
Di game kedua, Fajar/Rian seperti kehilangan ritme permainan terbaiknya. Terbukti, mereka tertinggal jauh 6-15, sebelum akhirnya Aaron/Teo mengambil game kedua dengan 10-21 dalam waktu 13 menit.
Pada game penentuan, Fajar/Rian mulai berani melakukan serangan. Alhasil, pasangan Indonesia unggul cepat di interval ketiga dengan 11-3 dalam waktu delapan menit.
Keunggulan tersebut terus dipertahankan Fajar/Rian, sebelum akhirnya menyudahi perlawanan Aaron/Teo dengan 21-9. Di semifinal, tim Thomas Indonesia bakal menantang China.
Tim beregu putra Negeri Tirai Bambu sukses melangkah ke babak selanjutnya usai mengalahkan Taiwan dengan skor 3-0. Ini tentunya bukan pekerjaan yang mudah buat Anthony Sinisuka Ginting dkk untuk melangkah ke partai puncak Piala Thomas, namun doa dan dukungan masyarakat Indonesia pastinya akan meringankan beban atlet bulu tangkis putra terbaik Tanah Air.
Hasil Lengkap Perempat Final Piala Thomas 2018 Indonesia vs Malaysia
Tunggal 1: Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Chong Wei 19-21 16-21
Ganda 1: Marcus/Kevin Sanjaya vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong 21-19, 20-22, 21-13
Tunggal 2: Jonatan Christie vs Lee Zii Jia 21-15, 11-21, 21-13
Ganda 2: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Teo Ee Yi 21-18, 10-21, 21-9
Tunggal 3: Ihsan Maulana Mustofa vs Iskandar Zulkarnain (-)
(sha)