Cetak Gol Kemenangan, Harry Kane Ukir Rekor Baru di Piala Dunia

Selasa, 19 Juni 2018 - 03:32 WIB
Cetak Gol Kemenangan,...
Cetak Gol Kemenangan, Harry Kane Ukir Rekor Baru di Piala Dunia
A A A
VOLGOGRAD - Harry Kane menjadi aktor kemenangan Timnas Inggris saat menghadapi Tunsia di laga perdana mereka di Piala Dunia. Dengan memborong dua gol, Kane mencetak rekor unik.

Tampil di Volgograd Arena, Selasa (19/6/2018) dini hari WIB, Kane mencetak gol pertamanya pada menit ke-11. Gol tersebut merobek gawang Tunisia yang dijaga Mouez Hassen; sekaligus membuka keunggulan Inggris.

Setelah gol tersebut lahir, kiper Tunsia mengalami cedera. Si penjaga gawang ditarik keluar lapangan dan digantikan Farouk Ben Mustapha pada menit ke-15. Tunisia kemudian menyamakan skor melalui tendangan penalti Ferjani Sassi di menit ke-35.

Di sisa laga, Inggris kesulitan membongkar pertahanan Tunisia. Sampai laga seakan bakal berakhir sama kuat 1-1, secara dramatis Kane mencetak gol keduanya; kali ini dia merobek gawang kiper pengganti, Farouk Ben Mustapha.


Gol telat Harry Kane ke gawang Farouk di menit ke-90 ternyata membuat penyerang Tottenham Hotspur itu memecahkan rekor baru. Menurut Opta, Kane menjadi pemain pertama yang mencetak gol ke gawang dua kiper berbeda dalam satu pertandingan, sejak Diego Forlan di Piala Dunia Afrika Selatan 2010.Selain membawa rekor, gol tersebut sukses membawa Kane pada hasil manis yang mewarnai debutnya sebagai kapten Timnas Inggris di Piala Dunia. (Baca juga: Sepasang Gol Harry Kane Tentukan Kemenangan Inggris atas Tunisia )
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6964 seconds (0.1#10.140)