Warga Solo Antusias Sambut Obor Asian Games 2018

Kamis, 19 Juli 2018 - 17:47 WIB
Warga Solo Antusias...
Warga Solo Antusias Sambut Obor Asian Games 2018
A A A
SOLO - Pawai obor Asian Games disambut antusias ribuan warga Solo, Kamis (19/7/2018) siang. Masyarakat umum dan para pelajar tumpah ruah di sepanjang jalan yang dilalui kirab.

Meski terlambat dari jadwal yang diagendakan, masyarakat tetap antusias menunggu di bawah terik matahari panas. Kirab obor api dari India dan api abadi Merapen yang disatukan di Yogyakarta, dijadwalkan tiba di Tugu Makutha sekitar pukul 11.00 WIB. Namun, rombongan pembawa obor baru tiba sekitar pukul 12.38 WIB

"Penyambutan obor Asian Games dilakukan sejak dari Tugu Makutha hingga di Tugu Pemandengan depan Balai Kota," kata Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo (Rudy), Kamis (19/7/2018) siang.
Warga Solo Antusias Sambut Obor Asian Games 2018

Obor Asian Games 2018 dibawa atlet, artis, dan beberapa pejabat daerah. Setiap 500 meter, obor tersebut akan diusung secara estafet. Rencananya, malam ini obor Asian Games 2018 akan menginap di Balai Kota.

Pada Jumat (20/7/2018) pagi, obor sudah dibawa menuju ke kota berikutnya. Panitia Pelaksana Torch Relay Api Asian Games Yogya-Solo, Suharto mengatakan, Solo menjadi satu kota yang disinggahi.

Sejumlah atlet pembawa obor secara estafet berlari membawa obor menuju Stadion Sriwedari, lalu ke Balai Kota Solo. Ada 20 atlet yang disiapkan Inasgoc, sponsor dan panitia lokal Solo serta Polri dan TNI bergantian membawa obor.
Warga Solo Antusias Sambut Obor Asian Games 2018

"Ada bazar dan pentas seni di beberapa titik di Solo. Seperti di Stadion Sriwedari dan Balai Kota," papar Suharto. (Baca juga: Puan Maharani Jelaskan Rute Kirab Obor Asian Games 2018 )
(nug)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4640 seconds (0.1#10.24)