Setelah Muchlis, Puja Diperintahkan ke Surabaya Perkuat Maung Bandung

Kamis, 26 Juli 2018 - 00:27 WIB
Setelah Muchlis, Puja...
Setelah Muchlis, Puja Diperintahkan ke Surabaya Perkuat Maung Bandung
A A A
BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Mario Gomez menambah pasukannya untuk bertempur melawan Persebaya Surabaya pada partai tunda Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (26/7/2018). Gelandang Puja Abdillah diperintahkan merapat ke Surabaya, setelah penyerang Muchlis Hadi Ning Syaifulloh.

Jelang melawan Persebaya, Persib tak dapat diperkuat empat pemain, yakni Jonathan Bauman, Febri Hariyadi, M. Wildan Ramdani, dan juga Patrich Wanggai.

Bauman terkena akumulasi kartu kuning, sedangkan Febri bertolak ke Jakarta guna menjalani latihan di tim nasional U-23. Sedangkan Wildan dan Wanggai belum bisa diturunkan lantaran rekrutan anyar Maung Bandung. Keduanya baru dapat bermain pada putaran kedua Liga 1 2018.

Menurut laman resmi Persib, Puja mendapat perintah langsung dari pelatih untuk segera bergabung ke Surabaya, dan bertolak dari Bandung pada Kamis (26/7/2018) pagi.

Sebelum, Puja pelatih asal Argentina itu juga memerintahkan Victor Igbonefo dan Muchlis Hadi Ning ke Surabaya. Kedua pemain tersebut sebelumnya tak masuk skuat yang bermain imbang 2-2 di markas Barito Putera, pada pekan ke-17.

"Saya dapat telepon untuk bergabung segera ke Surabaya. Dapat tiketnya besok (Kamis) pagi langsung ke Surabaya dari Bandung," kata Puja seusai berlatih di Sports Jabar, Rabu (25/7/2018) seperti dilansir persib.co.id.

Puja memang bukan pilihan utama Mario Gomez di lini tengah, namun pemain bernomor punggung 27 ini tak patah arang untuk berusaha mendapatkan kesempatan tampil. Puja tetap menyiapkan diri untuk menghadapi situasi apapun. "Selama di Bandung terus jaga kondisi. Jika ada peluang tampil, saya siap."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6151 seconds (0.1#10.140)