Pekan Terakhir Asian Games 2018: Pencak Silat Masih Jadi Tumpuan, Indonesia Siap Bayangi Korea

Selasa, 28 Agustus 2018 - 23:00 WIB
Pekan Terakhir Asian...
Pekan Terakhir Asian Games 2018: Pencak Silat Masih Jadi Tumpuan, Indonesia Siap Bayangi Korea
A A A
JAKARTA - Masyarakat Indonesia benar-benar bangga atas prestasi yang ditorehkan para atlet di Asian Games 2018. Sejak perburuan medali Asian Games 2018 mulai diperebutkan pada Minggu (19/8) hingga Selasa (28/8), atlet kontingen Indonesia terus menambah perbendaharaan kepingan medali.

Hingga hari ini, Indonesia total sudah mengumpulkan 72 medali, dengan rincian 24 emas, 19 perak, dan 29 perunggu. Prestasi yang diciptakan atlet Indonesia di Asian Games 2018 melampaui perolehan medali emas di Asian Games 1962 atau saat Indonesia pertama kali menjadi tuan rumah pesta olahraga empat tahunan tersebut.

Pada pesta olahraga se-Asia tahun itu, tim Merah Putih menempati peringkat kedua di bawah Jepang, dengan meraup 11 medali emas, 12 perak, dan 28 perunggu dari 15 cabang olahraga yang dilombakan pada 24 Agustus-4 September 1962. Ini tentunya cukup mengagumkan terutama buat masyarakat di Tanah Air mengingat setiap harinya para atlet selalu memberikan kabar baik saat mereka berhasil mengibarkan bendera Merah Putih di berbagai arena pertandingan, baik yang ada di Jakarta maupun Palembang, Sumatera Selatan.

Pahlawan olahraga Indonesia di Asian Games 2018 seperti menyetrum nasionalisme masyarakat di Tanah Air. Tak sedikit masyarakat yang datang ke venue di beberapa cabang olahraga hanya untuk memberikan dukungan langsung kepada atlet yang sedang bertanding.

Pemandangan menarik pun akan dirasakan ketika menyaksikan masyarakat membawa atribut Merah Putih, seperti yang terjadi di Istora Senayan. Pada partai final ganda putra yang mempertemukan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon versus Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, penonton di layar kaca pasti akan dibuat kagum bahkan merinding saat menyaksikan standing ovation yang dilakukan ribuan penonton saat pasangan berjuluk Minions memenangkan laga bertajuk All Indonesian Finals.

Kini, target tembus 10 besar di Asian Games 2018 sudah berhasil direalisasikan para atlet terbaik Indonesia. Semangat para atlet untuk menambah perbendaharaan medali masih sangat besar apalagi cabang silat masih menyisakan tiga medali emas yang akan diperebutkan, Rabu (29/8/2018).

Pada Senin (27/8), rakyat Indonesia dibuat takjub dengan prestasi yang ditorehkan atlet yang tampil di Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta Timur. Karena untuk kali pertama dalam sejarah Asian Games, para pendekar Indonesia berhasil memborong delapan medali emas dari satu cabang olahraga dalam satu hari.

"Persiapan atlet memang untuk juara! Jadi tetap akan berusaha untuk menjadi yang terbaik di semua nomor," kata pelatih pencak silat Rony Syaifullah kepada SINDOnews.

Sementara itu, Menpora Imam Nahrawi menyatakan bahwa ini menjadi sejarah baru emas terbanyak sepanjang keikutsertaan Indonesia di Asian Games. "Per hari ini kita sudah melampaui pencapaian di 1962. Saya berikan penghargaan sekaligus terima kasih kepada mereka," katanya.

"Masih ada waktu, masih ada hari dimana kita masih terus ingin meraih emas lagi. Kita akan terus dukung perjuangan atlet-atlet kita sampai titik darah penghabisan. Kami akan terus mensupport seluruh pahalwan olahraga yang bertempur di medan olahraga," imbuh Imam Nahrawi.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7535 seconds (0.1#10.140)