Gondol The Best FIFA 2018, Sergio Ramos: Modric Memang Layak Merengkuhnya

Selasa, 25 September 2018 - 13:26 WIB
Gondol The Best FIFA...
Gondol The Best FIFA 2018, Sergio Ramos: Modric Memang Layak Merengkuhnya
A A A
LONDON - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos sangat bahagia dengan pencapaian rekan setimnya, Luka Modric di tahun 2018. Menurutnya, Modric memang layak mendapat trofi individu bergengsi di tahun ini.

Setelah membantu Madrid meraih gelar Liga Champions musim 2017/2018 dan memimpin Kroasia ke final Piala Dunia 2018, Modric telah mengklaim sejumlah trofi individu bergengsi.

Diantaranya, Pemain Terbaik Piala Dunia 2018, Pemain Terbaik UEFA 2018 dan teranyar, Modric juga menggondol penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2018, di malam seremony yang berlangsung di Royal Festival Hall, Southbank London, Senin (24/9/2018)

Ramos mengatakan bahwa gelandang berusia 33 tahun, yang telah membintangi Madrid dari tahun 2012, sangat layak membawa pulang trofi individu paling bergengsi tersebut.

"Saya sangat bahagia, dan perasaan itu akan sama jika saya memenangkan penghargaan," kata Ramos dikutip dari Sportkeeda, Selasa (25/9/2018)

"Modric layak mendapatkannya, dia pemain yang luar biasa dan telah menandai era penting dalam sejarah Real Madrid," tegas Ramos.

Dia juga mengomentari tentang absennya dua superstar Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di malam penghargaan tersebut.
"Mereka seharusnya hadir dan itu akan lebih baik bagi Cris dan Leo untuk berada di sini," pungkasnya.

Di malam penghargaan tersebut, FIFA juga merilis The FIFA FIFPro World11 2018 (11 pemain terbaik pada 2018). Empat punggawa Madrid berada dalam daftar tersebut, diantaranya, Luka Modric, Sergio Ramos, Marcelo dan Raphael Varane.
(bbk)
Berita Terkait
Lewandowski Pemain Terbaik...
Lewandowski Pemain Terbaik 2021, Kalahkan Messi dan Salah
Daftar Lengkap Pemenang...
Daftar Lengkap Pemenang Penghargaan FIFA 2022: Messi Ungguli Ronaldo
Cristiano Ronaldo Rebut...
Cristiano Ronaldo Rebut Penghargaan Spesial di FIFA The Best 2021
Ini Daftar Lengkap Pemenang...
Ini Daftar Lengkap Pemenang The Best FIFA Awards 2021: Lewandowski dan Putellas Terbaik
Starting XI FIFPro World...
Starting XI FIFPro World 11 2021: Tak Ada Salah dalam Formasi 3-3-4
Ronaldo Ogah Pensiun...
Ronaldo Ogah Pensiun Dini: Saya Ingin Main hingga 5 Tahun Lagi
Berita Terkini
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
53 menit yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
1 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
2 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
3 jam yang lalu
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
3 jam yang lalu
Super Tim Patrick Kluivert:...
Super Tim Patrick Kluivert: Armada Elite di Balik Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Infografis
Alasan Ramalan dalam...
Alasan Ramalan dalam Serial The Simpsons Selalu Jadi Kenyataan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved