Preview Real Madrid vs Atletico Madrid: Penakluk Bernabeu

Sabtu, 29 September 2018 - 08:01 WIB
Preview Real Madrid vs Atletico Madrid: Penakluk Bernabeu
Preview Real Madrid vs Atletico Madrid: Penakluk Bernabeu
A A A
MADRID - Real Madrid menghadapi tantangan serius dalam upaya bangkit seusai menelan kekalahan pertama di La Liga 2018/2019. Los Blancos akan menjamu Atletico Madrid dalam derby el madrileno di Santiago Bernabeu, Sabtu (29/9/2018) waktu lokal atau Minggu (30/9/2018) pukul 01.45 WIB

Madrid dikalahkan Sevilla 0-3 pada laga tengah pekan atau Kamis (27/8/2018) dini hari WIB. Pelatih Madrid Julen Lopetegui mengakui penampilan Sevilla lebih hebat dari pasukannya. Namun, dia minta pemainnya segera bangkit dan fokus menghadapi Atletico.

"Kami harus mempersiapkan pertandingan selanjutnya dengan baik. Kami harus mempersiapkan pertandingan yang penting. Kami akan bangkit dan bersiap untuk pertandingan berikutnya sebaik mungkin,” kata Lopetegui dilansir laman resmi Madrid.

Namun, tak akan mudah bagi Madrid mengamankan tiga angka meski tampil di depan publik sendiri. Sebab, Atletico justru nyaman bermain di stadion berkapasitas 81,044 penonton itu.

Terlepas dari dominasi Madrid atas Atletico di sebagian besar pertandingan Eropa, Pasukan Diego Simeone memiliki catatan yang luar biasa di Santiago Bernabeu, di mana mereka tidak pernah kalah dalam pertandingan liga sejak Desember 2012, saat Jose Mourinho menjadi pelatih Madrid.

Kemenangan bersejarah Atletico tercatat saat menang 1-0 di Bernabeu, pada 28 September 1993. Mereka merebut tiga poin melalui gol Diego Costa. Setelah itu Ateltico menang 2-1 dan 1-0 di tahun-tahun berikutnya dan hasil imbang dalam dua derby La Liga terbaru di tempat itu.

Tak hanya itu, Atletico telah menemukan kembali bentuk permainan terbaiknya setelah hanya mengambil lima poin dari empat pertandingan pembuka mereka. Atletico telah berubah arah dengan kemenangan meyakinkan atas Getafe dan Huesca, dan kini bertengger di peringkat 3 dengan 11 poin, di bawah Barcelona (13) dan Real Madrid (13).

"Saya senang karena tim sudah mulai terlihat seperti Atletico yang kami semua inginkan," kata pemain sayap Atletico, Angel Correa setelah mengalahkan Huesca. "Ini akan menjadi derby yang intens yang saya yakin akan ditentukan oleh margin tertipis."

Real akan tanpa playmaker kunci Isco setelah dia menjalani operasi usus buntu dan Marcelo yang diragukan tampil karena cedera betis. Madrid kemungkinan akan kembali menurunkan Keylor Navas sebagai penjaga gawang setelah Thibaut Courtois tampil kurang meyakinkan melawan Sevilla.

Perkiraan pemain

Real Madrid (4-3-3)
: Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Nacho; Modric, Casemiro, Kroos; Bale, Benzema, Asensio.
Pelatih: Julen Lopetegui

Atletico Mdrid (4-4-2): Oblak; Juanfran, Gimenez, Godin, Hernandez; Lemar, Saul, Thomas, Koke; Griezmann, Costa
Pelatih: Diego Simeone

Lima pertemuan terakhir

15-08-2018 Piala Super Eropa Real Madrid vs Atletico Madrid 2-4
08-04-2018 La Liga Real Madrid vs Atletico Madrid 1-1
18-11-2017 La Liga Atletico Madrid vs Real Madrid 0-0
10-05-2017 Liga Champions Atletico Madrid vs Real Madrid 2-1
02-05-2017 Liga Champions Real Madrid vs Atletico Madrid 3-0
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6761 seconds (0.1#10.140)
pixels