Susunan Pemain Barcelona vs Inter Milan

Kamis, 25 Oktober 2018 - 01:22 WIB
Susunan Pemain Barcelona...
Susunan Pemain Barcelona vs Inter Milan
A A A
BARCELONA - Minus Lionel Messi, Barcelona bakal melakoni laga berat. Pasalnya, lawan yang akan dihadapi Inter Milan di matchday ketiga Grup B Liga Champions.

Meski begitu pelatih Ernesto Valverde begitu yakin jika duel di Camp Nou, Kamis (25/10/2018) dinihari akan bisa dilewati dengan hasil positif. Di lini depan, duet Luis Suarez dan Philippe Coutinho diharapkan bisa membongkar pertahanan Inter dengan bantuan Rafinha.

Sementara dari tim tamu, Inter, tentu saja datang ke markas Blaugrana dengan kepercayaan tinggi.
Akhir pekan lalu tim besutan Luciano Spalletti baru saja mendapatkan suntikan moril usai memenangkan derby Milan.

Sebelum menyaksikan pertandingan yang akan disiarkan langsung RCTI mulai pukul 02.00 WIB, ada baiknya menyimak susunan pemain kedua tim.

Barcelona (4-3-3)Marc-Andre ter Stegen, Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba, Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Arthur, Rafinha, Luis Suarez, Philippe Coutinho
Cadangan : Nelson Semedo, Ousmane Dembele, Jasper Cillessen, Malcom, Munir El Haddadi, Arturo Vidal, Carles Alena
Pelatih : Ernesto Valverde

Inter Milan (4-2-3-1)Samir Handanovic, Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Miranda, Kwadwo Asamoah, Matias Vecino, Marcelo Brozovic, Antonio Candreva, Borja Valero, Ivan Perisic, Mauro Icardi
Cadangan : Sime Vrsaljko, Stefan de Vrij, Lautaro Martinez, Keita Balde, Andrea Ranocchia, Matteo Politano, Daniele Padelli
Pelatih : Luciano Spalletti
(bbk)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3235 seconds (0.1#10.24)