David Haye Amini Klaim Juara Tyson Fury
A
A
A
LOS ANGELES - Kontroversi hasil pertarungan Tyson Fury kontra Deontay Wilder terus berlanjut. Belakangan David Haye mendukung klaim juara yang diutarakan Fury setelah pertarungan.
Seperti kita ketahui, Fury dan Wilder dinyatakan imbang pada pertarungan yang berlangsung di Staples Center, Los Angeles, Sabtu (1/12/2018) lalu. Namun, Fury mengklaim dirinya memenangkan pertarungan tersebut.
Klaim itu memang tidak berarti apa-apa, karena keputusan imbang sudah ditetapkan oleh WBC. Akan tetapi petinju David Haye kembali membuat panas telinga penikmat tinju.
"Dia (Tyson) tidak pernah kalah. Dia (Tyson) adalah petinju yang mengalahkan pria itu (Wilder)" kata David Haye, dikutip givemesport.com, Kamis (20/12/2018).
"Saya ingat ketika Muhammad Ali dicopot gelarnya, dia tidak terkalahkan. Orang-orang masih melihatnya sebagai juara meskipun Joe Frazier memegang sabuk juara kelas berat pada waktu itu," lanjut David Haye.
Atas hasil imbang tersebut, Tyson Fury dan Deontay Wilder diprediksi akan segera menggelar pertarungan ulang. Adapun rematch tersebut disebut-sebut akan terjadi pertengahan tahun depan.
Seperti kita ketahui, Fury dan Wilder dinyatakan imbang pada pertarungan yang berlangsung di Staples Center, Los Angeles, Sabtu (1/12/2018) lalu. Namun, Fury mengklaim dirinya memenangkan pertarungan tersebut.
Klaim itu memang tidak berarti apa-apa, karena keputusan imbang sudah ditetapkan oleh WBC. Akan tetapi petinju David Haye kembali membuat panas telinga penikmat tinju.
"Dia (Tyson) tidak pernah kalah. Dia (Tyson) adalah petinju yang mengalahkan pria itu (Wilder)" kata David Haye, dikutip givemesport.com, Kamis (20/12/2018).
"Saya ingat ketika Muhammad Ali dicopot gelarnya, dia tidak terkalahkan. Orang-orang masih melihatnya sebagai juara meskipun Joe Frazier memegang sabuk juara kelas berat pada waktu itu," lanjut David Haye.
Atas hasil imbang tersebut, Tyson Fury dan Deontay Wilder diprediksi akan segera menggelar pertarungan ulang. Adapun rematch tersebut disebut-sebut akan terjadi pertengahan tahun depan.
(bbk)