Jenazah di Puing Pesawat Pengangkut Sala Berhasil Dievakuasi

Kamis, 07 Februari 2019 - 15:00 WIB
Jenazah di Puing Pesawat...
Jenazah di Puing Pesawat Pengangkut Sala Berhasil Dievakuasi
A A A
CARDIFF - Evakuasi satu jenazah di puing pesawat pengangkut Emiliano Sala, Piper Malibu, berhasil dilakukan. Hal diungkapkan Air Accidents Investigation Branch (AAIB), semacam Komite Nasional Keselamatan Transportari (KNKT) Inggris Raya.

Menurut keterangan resmi AAIB yang dimuat Metro.co.uk, Kamis (7/2/2019) jenazah tersebut belum diketahui identitasnya. Oleh karena itu, pihak keluarga Emiliano Sala dan pilot David Ibbotson langsung dilibatkan begitu proses evakuasi selesai.

"Tubuh sedang dibawa ke Portland untuk diserahkan ke koroner Dorset untuk diidentifikasi," demikian pernyataan resmi AAIB.

Menurut laporan yang sama, pesawat tersebut berada di kedalaman 67 meter di lepas pantai Guernsey yang masuk kawasan perairan di Selat Inggris. Meskipun jenazah berhasil diangkat ke daratan, proses evakuasi puing pesawat masih berlanjut.

"Sayangnya, upaya untuk mengangkat puing pesawat belum berhasil karena cuaca bertambah buruk. Kami mengembalikan ROV (Remotely operated Vehicles) ke kapal," lanjut pernyataan yang sama.

Sebelumnya diberitakan, pesawat Piper Malibu yang membawa Emiliano Sala dari Nantes (Prancis) ke Cardiff (Wales) hilang kontak Selasa (21/1/2019) lalu. Pada saat itu Sala dalam perjalan ke Cardiff untuk merampungkan transfer senilai 15 juta poundsterling.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1783 seconds (0.1#10.140)