Berry/Hardianto dan Anggia/Pia Terhenti di Babak Pertama

Selasa, 02 April 2019 - 18:44 WIB
Berry/Hardianto dan...
Berry/Hardianto dan Anggia/Pia Terhenti di Babak Pertama
A A A
KUALA LUMPUR - Berry Angriawan/Hardianto menjadi wakil pertama Indonesia yang gagal lolos ke babak kedua turnamen Malaysia Terbuka 2019. Bertanding di Axiata Arena, Selasa (2/4), ganda putra non unggulan di turnamen ini dikalahkan Li Junhui/Liu Yuchen lewat pertarungan sengit rubber game 21-19, 14-21, 15-21 dalam waktu 43 menit.

Ini merupakan kekalahan kedua yang dirasakan Berry/Hardianto selama berhadapan melawan ganda putra terbaik kedua dunia. Berry/Hardianto gagal mengekor keberhasilan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Wahyu/Ade lolos ke babak kedua usai mengalahkan unggulan lima, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) dengan skor 21-19, 24-26, 21-8. Kemenangan ini sekaligus membalas hasil pertemuan mereka di All England 2019 kemarin.

Saat itu Wahyu/Ade kalah 18-21, 21-15, 20-22 dari Astrup/Rasmussen. Selanjutnya di babak dua, Wahyu/Ade masih menunggu lawan antara Liu Cheng/Zhang Nan (China) dengan Mohamad Arif Abdul Latif/Nur Mohamad Azryn Ayub (Malaysia).

Di pertandingan lain, Anggia Shitta Awanda/Pia Zebadiah Bernadet gagal melewati rintangan pertama usai dikalahkan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara 21-1921-11
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1202 seconds (0.1#10.140)