Jika Batal Lawan Parker, Derek Chisora Akan Hadapi David Allen

Rabu, 03 April 2019 - 22:01 WIB
Jika Batal Lawan Parker,...
Jika Batal Lawan Parker, Derek Chisora Akan Hadapi David Allen
A A A
LONDON - Petinju Inggris Derek Chisora akan dipertemukan dengan juara kelas berat persemakmuran David Allen jika kedua petinju bisa mengalahkan lawan masiing-masing. Chisora ​​menghadapi Senad Gashi, sedangkan David Allen melawan Lucas Browne di The O2, London, 20 April.

Allen merupakan lawan cadangan jika Chisora ​​vs Joseph Parker batal terwujud. Promotor Eddie Hearn telah mengadakan pembicaraan duel Chisora kontra Parker. Namun, Hearn mengatakan, Allen bisa menjadi lawan alternatif jika dia bisa mengalahkan mantan juara WBA Browne.

​​Ditanya soal negosiasi Chisora-Parker, Hearn mengatakan kepada Sky Sports, "Sudah, dan itu pertarungan yang kami rencanakan untuk bulan Juli."

"Jujur saja, saya juga suka pertarungan antara Derek Chisora ​​dan pemenang Allen vs Browne. Saya pikir itu pertarungan yang bagus. Jika Dave Allen bisa memenangkan pertarungan itu, Allen melawan Chisora ​​adalah pertarungan yang hebat."

"Sebenarnya, Chisora dan Allen, menghadapi pertarungan yang sulit. Senad Gashi tidak akan mudah bagi Chisora.

"Chisora ​​akan kembali dari kekalahan KO (dari Dillian Whyte pada 22 Desember 2018). Kami melihat Senad Gashi melakukan yang baik melawan Takam dalam waktu satu pekan (menang TKO). Dia memiliki delapan-sembilan pekan yang baik untuk pertarungan melawan Chisora. Dia siap untuk pertarungan ini."

Allen telah meminta bimbingan mantan juara dunia Darren Barker selama kamp pelatihannya yang panjang, dan Hearn mengatakan Badak Putih -julukan Allen- sedang mempersiapkan pertarungan yang mengubah karier.

"Allen orang baik dengan hati yang baik, tetapi dia benar-benar tahu ini adalah kesempatannya," kata Hearn. "Jika dia bisa memenangkan pertarungan ini, itu akan menempatkan dia di 15 besar di dunia."

"Ada uang besar, pertarungan besar, kejuaraan besar baginya di luar sana."

"Saya belum pernah melihatnya begitu fokus, dia bekerja sama dengan Darren Barker, mereka bekerja sangat baik bersama. Saya pikir ini pasangan yang hebat dan saya bersemangat untuk bertarung."

"Saya benar-benar melihat Lucas Browne sebagai favorit dalam pertarungan itu. Dia punya lebih banyak pengalaman. Anda melihat performa Browne, dibandingkan dengan ketika dia bertarung dengan Dillian Whyte."

"Dia berada dalam kerangka pikiran yang berbeda, kondisi fisik yang berbeda. Dave Allen harus bugar, harus melepaskan tangannya. Dia akan mengalahkan level petinju di atas siapa pun yang pernah dia kalahkan sebelum 20 April di The O2."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9403 seconds (0.1#10.140)