Damir Skomina Didapuk Jadi Wasit Liverpool vs Tottenham
A
A
A
LONDON - Uni sepak bola Eropa (UEFA) menunjuk Damir Skomina menjadi wasit final Liga Champions yang akan mempertemukan Liverpool kontra Tottenham Hotspur. Duel sesama tim Inggris ini akan berlangdung di Wanda Metropolitano Stadium pada 1 Juni mendatang.
Dilaporkan, Standard, Rabu (15/5/2019), wasit asal Slovenia itu tercatat pernah memimpin laga besar seperti final Liga Europa 2017 antara Ajax vs Manchester United. Selain itu ia juga pernah menjadi pengadil di Piala Super Eropa yang mempertemukan Chelsea kontra Atletico pada 2012.
Buat kubu Liverpool, penunjukkan Skomina jelas sangat tidak menguntungkan. Setidaknya empat kali pertandingan dipimpin Skomina, The Reds selalu kalah.
Pertemuan dua klub Inggris di final Liga Champions merupakan kali kedua. Sebelumnya, duel ini pernah terjadi pada 2007/08 saat Manchester United jumpa Chelsea.
Berikut susunan perangkat pertandingan final Liga Champions 2018/19
Wasit : Damir Skomina (Slovenia)
Asisten Wasit : Jure Praprotnik, Robert Vukan (Slovenia)
Ofisial Keempat Antonio Mateu Lahoz (Spanyol)
Asisten Wasit Video : Danny Makkelie (Belanda)
Asisten VAR : Pol van Boekel (Belanda), Felix Zwayer (Jerman)
Offside VAR : Mark Borsch (Jerman)
Dilaporkan, Standard, Rabu (15/5/2019), wasit asal Slovenia itu tercatat pernah memimpin laga besar seperti final Liga Europa 2017 antara Ajax vs Manchester United. Selain itu ia juga pernah menjadi pengadil di Piala Super Eropa yang mempertemukan Chelsea kontra Atletico pada 2012.
Buat kubu Liverpool, penunjukkan Skomina jelas sangat tidak menguntungkan. Setidaknya empat kali pertandingan dipimpin Skomina, The Reds selalu kalah.
Pertemuan dua klub Inggris di final Liga Champions merupakan kali kedua. Sebelumnya, duel ini pernah terjadi pada 2007/08 saat Manchester United jumpa Chelsea.
Berikut susunan perangkat pertandingan final Liga Champions 2018/19
Wasit : Damir Skomina (Slovenia)
Asisten Wasit : Jure Praprotnik, Robert Vukan (Slovenia)
Ofisial Keempat Antonio Mateu Lahoz (Spanyol)
Asisten Wasit Video : Danny Makkelie (Belanda)
Asisten VAR : Pol van Boekel (Belanda), Felix Zwayer (Jerman)
Offside VAR : Mark Borsch (Jerman)
(bbk)