Lolos ke Final NBA Usai Eliminasi Bucks, Toronto Raptors Cetak Sejarah
A
A
A
TORONTO - Toronto Raptors mencatatkan namanya dalam buku sejarah NBA setelah mengalahkan Milwaukee Bucks pada final Wilayah Timur di Scotiabank Arena, Minggu (26/5/2019) WIB. Ini merupakan kali pertama pasukan Nick Nurse tampil di final NBA sepanjang keikutsertaan mereka di kompetisi reguler basket bergengsi ini.
Sejarah itu tercipta saat Raptors menang 100-94 melawan Bucks pada game keenam final Wilayah Timur NBA. Hasil positif ini membuat Raptors berhak lolos ke final NBA melawan Golden State Warriors dengan kemenangan agregat 4-2.
Setiap sudut Kota Toronto larut dalam euforia keberhasilan Raptors meraih trofi di final Wilayah Timur. Pasalnya, tim yang berasal dari Kanada itu membutuhkan 24 tahun untuk melihat tim kesayangannya tampil di final NBA untuk pertama kalinya.
Kemenangan Raptors tak lepas dari kontribusi besar yang diberikan Kawhi Leonard. Pebasket berambut gimbal itu membukukan double-double dengan 27 poin dan 17 rebound. Sementara di kubu Bucks, Giannis Antetokounmpo mencetak 21 angka dan 11 rebound.
"Itu sangat berarti. Butuh waktu lama untuk sampai ke sini (final NBA)," jelas Kyle Lowry, pasca pertandingan.
Raptors selanjutnya bakal menantang Warriors. Juara bertahan NBA itu diketahui lebih dulu memastikan tempat di final NBA usai menyingkirkan Portland Trail Blazers. Final NBA 2018/2019 dijadwalkan bakal berlangsung pada 30 Mei 2019 (waktu setempat).
Sejarah itu tercipta saat Raptors menang 100-94 melawan Bucks pada game keenam final Wilayah Timur NBA. Hasil positif ini membuat Raptors berhak lolos ke final NBA melawan Golden State Warriors dengan kemenangan agregat 4-2.
Setiap sudut Kota Toronto larut dalam euforia keberhasilan Raptors meraih trofi di final Wilayah Timur. Pasalnya, tim yang berasal dari Kanada itu membutuhkan 24 tahun untuk melihat tim kesayangannya tampil di final NBA untuk pertama kalinya.
Kemenangan Raptors tak lepas dari kontribusi besar yang diberikan Kawhi Leonard. Pebasket berambut gimbal itu membukukan double-double dengan 27 poin dan 17 rebound. Sementara di kubu Bucks, Giannis Antetokounmpo mencetak 21 angka dan 11 rebound.
"Itu sangat berarti. Butuh waktu lama untuk sampai ke sini (final NBA)," jelas Kyle Lowry, pasca pertandingan.
Raptors selanjutnya bakal menantang Warriors. Juara bertahan NBA itu diketahui lebih dulu memastikan tempat di final NBA usai menyingkirkan Portland Trail Blazers. Final NBA 2018/2019 dijadwalkan bakal berlangsung pada 30 Mei 2019 (waktu setempat).
(sha)