Kalteng Putra Tak Gentar Hadapi Persib

Senin, 15 Juli 2019 - 15:00 WIB
Kalteng Putra Tak Gentar...
Kalteng Putra Tak Gentar Hadapi Persib
A A A
BANDUNG - Bertanding di kandang Persib Bandung tak membuat Kalteng Putra gentar. Bahkan tim asuhan Mario Gomez de Oliveira siap mencuri poin pada lanjutan kompetisi Liga 1 2019 yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Selasa (16/7/2019).

Di depan media, Gomez mengatakan kalau anak asuhnya dalam kondisi siap tempur. "Kalteng Putra sudah siap untuk pertandingan besok. Pemain, semua dalam kondisi siap dalam segala hal, taktik, mental. Kami akan berjuang untuk hasil yang terbaik melawan Persib besok," kata Gomez yang hadir bersama Patrich Wanggai.

Untuk pertandingan ini Kalteng Putra memumpunyai keuntungan setelah tiga penggawa Persib, Ezechiel N Douassel, Rene Mihelic dan Deden Natsir dipastikan absen. Namun Gomez melihat Persib bukanlah tim lemah apalagi jika bermain di depan publik sendiri. "Yang pasti kami akan berjuang sekuat tenaga, tak kenal lelah selama 90 menit," ujar Gomez.

Soal kesiapan pemain, Wanggai mengungkapkan kalau ia dan rekan dalam kondisi siap tarung. Wanggai juga tak akan mempersoalkan pernah menjadi bagian Persib musim lalu. Dia akan bersikap profesional. "Otomatis saya harus memberikan yang terbaik untuk tim (Kalteng Putra)," ujar Patrich.

Saat ditanya soal jika berhasil membuat gol ke gawang Persib, apakah Wanggai akan melakukan selebrasi "Untuk selebrasi, enggak tau ya. Liat besok saja," pungkas Wanggai.
(bbk)
Berita Terkait
Persib Bandung Tundukkan...
Persib Bandung Tundukkan Barito Putra 1-0
Masih Cedera, Beckham...
Masih Cedera, Beckham Harus Tinggalkan Persib Sebulan Lagi
Persija Jakarta Bersiap...
Persija Jakarta Bersiap Tantang Persib Bandung
Beckham Pertanyakan...
Beckham Pertanyakan Kepastian Liga 1 2021
Bobotoh dan Warga Tumpah...
Bobotoh dan Warga Tumpah Ruah di Jalan Sambut Arak-Arakan Persib Bandung
Beckham Putra Nugraha,...
Beckham Putra Nugraha, Pencetak Brace Pertama Persib ke Gawang Bali United
Berita Terkini
PB POBSI Terus Berjuang...
PB POBSI Terus Berjuang Lahirkan Juara Dunia dari Indonesia, Kategori Junior Sudah Disabet
19 menit yang lalu
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
8 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
10 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
11 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
11 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
13 jam yang lalu
Infografis
3 Penyebab Para Jenderal...
3 Penyebab Para Jenderal Israel Sudah Tak Ingin Serang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved