Puas Sabet Dua Gelar Prestisius, Minions Fokus Kejuaraan Dunia

Sabtu, 03 Agustus 2019 - 10:22 WIB
Puas Sabet Dua Gelar Prestisius, Minions Fokus Kejuaraan Dunia
Puas Sabet Dua Gelar Prestisius, Minions Fokus Kejuaraan Dunia
A A A
BANGKOK - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon gagal juara di Turnamen Bulu Tangkis BWF Thailand Open 2019. Kevin/Marcus yang diunggulkan di posisi pertama dibekuk juara Asia, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dari Jepang, di perempat final melalui rubber game 17-21, 21-19, 14-21. Ada apa Minions?

Penampilan Kevin/Marcus memang tidak seatraktif biasanya. The Minions banyak melakukan kesalahan sendiri. Banyak pukulan yang tidak akurat. Serangannya pun tak mampu menembus rapatnya pertahanan Endo/Watanabe.

"Lawan main sangat bagus, nggak gampang mati. Di game ketiga kami benar-benar kehabisan tenaga, jadi serangannya tidak menekan dan lain-lain masih banyak yang kurang juga. Nggak apa-apa, yang penting kami tahu kesalahannya di mana dan belajar lagi untuk ke depannya," kata Kevin soal pertandingan.

Kekalahan itu membuat rekor pertemuan dua ganda putra papan atas dunia itu menjadi 2-2. Pada pertemuan sebelumnya di Kejuaraan Asia 2019, Kevin/Marcus juga dikalahkan pasangan rangking lima dunia tersebut.

"Pasti capek, kami mainnya ramai terus. Tapi ini nggak bisa dijadikan alasan juga, kan tiap hari latihan. Memang lawan bermain bagus. Pasti tenaganya agak kurang, kami harus lebih sabar main sama mereka, karena nggak mudah dimatikan. Seharusnya kami jangan terlalu buru-buru," ujar Marcus seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org.

Menurut Kevin, permainan Endo/Watanabe lebih disiplin dibandingkan ganda Jepang lainnya. Karena itu, dia dan Marcus akan memperbaiki kesalahannya bila bertemu mereka.

"Bedanya Endo/Watanabe dengan pasangan Jepang yang lain, mereka lebih safe. Kurang lebih sama dengan pasangan Jepang yang lain, tapi yang ini lebih safe dan tekanan dari kaminya kurang, harusnya di game pertama tadi kami bisa ambil," ucap Kevin soal lawan.

Meskipun harus angkat koper lebih awal, namun Kevin/Marcus mengaku cukup puas dengan penampilan mereka di tiga turnamen ini. Dua gelar diraih pasangan rangking satu dunia ini di turnamen prestisius, yaitu BWF World Tour Super 1000 di Indonesia Open dan Super 750 di Japan Open. "Puas sih, dalam tiga turnamen kami dapat dua gelar, itu lebih dari cukup buat kami. Lebih baik kami fokus ke kejuaraan dunia," tutur Kevin.

Kevin/Marcus akan kembali ke Jakarta untuk mempersiapkan diri mengikuti turnamen Kejuaraan Dunia 2019 yang akan dilangsungkan di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus 2019.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9466 seconds (0.1#10.140)
pixels