Timnas Indonesia U19 Bikin Hong Kong U19 Babak Belur

Jum'at, 08 November 2019 - 21:04 WIB
Timnas Indonesia U19...
Timnas Indonesia U19 Bikin Hong Kong U19 Babak Belur
A A A
JAKARTA - Kiprah Timnas Indonesia U19 pada laga penyisihan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 membuat penikmat sepak bola di Tanah Air terhibur. Betapa tidak, pada laga kedua melawan Hong Kong, pasukan Fakhri Husaini menang dengan skor 4-0.

Tampil dengan komposisi pemain lapis dua, Timnas Indonesia U19 memainkan tempo lambat selama 10 menit pertama. Peluang pertama didapat saat Supriadi mendapatkan umpan dari rekan setimnya. Namun, pemain bernomor punggung 11 itu tidak mampu merespon umpan akurat yang disodorkan rekan setimnya tersebut.

Selang dua menit kemudian, Beckham Putra Nugraha menjajal kiper Hong Kong dengan melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti. Tapi sepakannya masih terlalu lemah dan mampu ditangkap.

Gempuran terus dilakukan pemain Fakhri Husaini. Pada menit 13, Supriadi kembali mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol. Namun sepakannya masih mampu diblok kiper Hong Kong.

Upaya Indonesia mencetak gol baru tercipta lewat sontekan Bagas Kaffa pada menit 24. Gol tersebut tercipta melalui kolaborasi satu-dua dengan David Maulana. Selang enam menit kemudian, Fajar Fathur Rahman menggandakan keunggulan untuk Indonesia setelah memanfaatkan umpan akurat Supriadi dari sisi kiri diselesaikan dengan satu sentuhan oleh Fajar.

Permainan disiplin yang diterapkan anak asuh Fakhri Husaini selama interval pertama membuat kedudukan 2-0 tak berubah. Di babak kedua, Hong kong yang mencoba merespon dua gol Indonesia selalu menemui jalan buntu.

Sebaliknya, Timnas Indonesia U19 tidak memberikan keleluasaan buat Hong Kong mengembangkan permainan. Terbukti, dua gol tambahan tercipta melalui aksi David Maulana (60') dan Amiruddin Bagus Kahfi menutup pesta kemenangan di masa injury time.

Berkat kemenangan ini, Timnas Indonesia U19 menyenggol posisi Korea Utara di posisi pertama dengan raihan enam poin. Peluang lolos ke Piala Asia U19 2020 semakin terbuka lebar. Dengan catatan, Bagus Kaffi dkk memenangkan laga pemungkas melawan Korut U19 pada 10 November mendatang.
(bbk)
Berita Terkait
Timnas Indonesia U-19...
Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur Lawan Vietnam U-19
Kecepatan Jadi Senjata...
Kecepatan Jadi Senjata Timnas Indonesia U-19 Redam Vietnam
Hong Kong Siapkan Strategi...
Hong Kong Siapkan Strategi Khusus Hadapi Timnas Indonesia U-19
Timnas Indonesia U-19...
Timnas Indonesia U-19 Harus Waspada, Top Skor Vietnam Sudah Pulih
Hasil Drawing Kualifikasi...
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2023: Timnas Indonesia U-19 Terjebak Bersama Vietnam
Timnas Indonesia Siap...
Timnas Indonesia Siap Sambut Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
Berita Terkini
15 Petarung P4P UFC...
15 Petarung P4P UFC Terbaik Dunia: Alexander Volkanovski Meroket
43 menit yang lalu
Mees Hilgers Masuk Daftar...
Mees Hilgers Masuk Daftar Pemain yang Dijual FC Twente, Segini Nilai ETV Bek Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Jadwal Lengkap Semifinal...
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U-17 2025: Laga Mendebarkan!
2 jam yang lalu
Chris Eubank Sr. Murka,...
Chris Eubank Sr. Murka, Sebut Putranya Memalukan dan Tolak Dukung Duel Lawan Conor Benn
3 jam yang lalu
FIFA Rilis Jadwal Timnas...
FIFA Rilis Jadwal Timnas Indonesia Bulan Juni: Lawan China Pukul 20.45 WIB
3 jam yang lalu
Daftar 4 Tim yang Lolos...
Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
5 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Jet Tempur...
Penampakan Jet Tempur 3 Mesin Tanpa Ekor Milik China Bikin Heboh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved