Tak Akan Jual Chelsea, Abramovich Malah Siap Jor-Joran Lagi

Selasa, 26 November 2019 - 02:02 WIB
Tak Akan Jual Chelsea,...
Tak Akan Jual Chelsea, Abramovich Malah Siap Jor-Joran Lagi
A A A
LONDON - Ketua Chelsea Bruce Buck menepis rumor Roman Abramovich akan menjual The Blues. Sebaliknya, miliarder Rusia itu berkomitmen untuk klub seperti biasa dan kemungkinan akan belanja besar di jendela transfer berikutnya.

Pemilik Chelsea itu belum pernah ke pertandingan kandang di Stamford Bridge sejak 2018 setelah pemerintah Inggris menunda memperbarui visanya, dan Abramovich memilih untuk menarik aplikasi sepenuhnya.

Ada kasak-kusuk bahwa Abramovich terbuka untuk menjual klub, tetapi Buck mengatakan pemilik Chelsea masih fokus pada memenangkan gelar dan, jika larangan transfer mereka dicabut, maka Abramovich akan kembali berinvestasi.

Ditanya apakah Chelsea pada dasarnya bertahan selama pengasingan Abramovich, Buck mengatakan kepada The Guardian: "Saya mengerti apa yang Anda katakan dan sulit untuk membantahnya, kecuali untuk mengatakan: "Mari kita lihat apa yang terjadi di jendela transfer berikutnya."

Pemberitaan terkait Abramovich ingin menjual Chelsea dibantah oleh ketua klub Chelsea Bruce Buck, ia membantah semua rumor dan berita tentang klub yang dipimpinnya tersebut.

Kejadian tersebut bermula karena permasalahan larangan pria asal Rusia untuk tinggal di Inggris. Investasi yang dilakukan Abramovich untuk melakukan pembelian pemain dan kehadirannya di Stamford Bridge semakin menurun, namun Buck menyanggah pemberitaan terkait penjualan klub ke pihak lain.

"Saya belum pernah mendengar sepatah kata tentang Abramovich ingin menjual Chelsea seperti, 'Mari kita siapkan club ini untuk dijual' atau sesuatu yang seperti itu," ujar Buck.

"Karena situasi politik, ada orang yang berpikir bahwa mereka ingin membeli Chelsea dengan harga murah. Kami memang mendapat tawaran tersebut, dan kami benar-benar tidak punya apa-apa untuk dikatakan kepada orang ini."(Ahmad Fahmi Rusdi).
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2219 seconds (0.1#10.140)