Perolehan Medali SEA Games 2019, Kamis (5/12/2019) hingga Pukul 21.00 WIB

Kamis, 05 Desember 2019 - 21:05 WIB
Perolehan Medali SEA Games 2019, Kamis (5/12/2019) hingga Pukul 21.00 WIB
Perolehan Medali SEA Games 2019, Kamis (5/12/2019) hingga Pukul 21.00 WIB
A A A
MANILA - Indonesia menempati peringkat 3 dalam daftar perolehan medali SEA Games 2019 Filipina, Kamis (5/12/2019) Pukul 21.00 WIB. Tambahan 10 medali emas, Kontingen Merah Putih sementara mengungguli Singapura dan Malaysia.

Indonesia mengoleksi 27 medali emas, 36 perak, dan 39 perunggu atau total 102 medali. Indonesia di bawah tuan rumah Filipina yang menduduki puncak daftar raihan medali dengan meraup 63 keping emas, 45 perak, dan 34 perunggu atau total 142 medali.

Vietnam di peringkat 2 dengan 31 emas, 35 perak, dan 41 perunggu (total 107 medali). Singapura di posisi keempat di bawah Indonesia dengan raiahn medali 26 emas, 19 perak, dan 29 perunggu (total 74 medali). Sedangkan Malaysia di peringkat 5 dengan 23 emas, 16 perak, dan 24 perunggu (63).

Sumbangan emas Indonesia hari ini berasal dari cabang judo lewat Iksan Apriyadi yang meraih emas di kelas -73kg. Juga dari cabang sambo, melalui Senie Kristian yang mengalahkan atlet Malaysia Izzat Afandi di final kelas-90 kg putra. (Baca Juga: Judo dan Sambo Sumbang Emas untuk Indonesia).

Cabang sepak takraw juga menyumbang emas di final team doubel event putra. Sednagkan cabang boling menyumbang medali emas dari nomor ganda campuran lewat peboling senior Ryan Leonard Lalisang dan Indryati Aldila.

Dari cabang modern pentathlon berhasil mengawinkan medali emas dari nomor beach laser Individual putra dan putri. Atlet Muhammad Taufik berhasil menjadi yang tercepat di putra, sedangkan Dea Salsabila Putri di nomor putri. Sedangkan Aiman Cahyadi merebut medali emas pertama di cabang balap sepeda di nomor road event individual time trial putra. (Baca Juga: Aiman Cahyadi Buka Emas Pertama Balap Sepeda)

Berikut Perolehan Medali SEA Games 2019, Rabu (4/12/2019) Pukul 21.00 WIB
NoNegaraEmasPerakPerungguTotal
1Filipina634534142
2Vietnam313541107
3Indonesia273639102
4Singapura26192974
5Malaysia23162463
6Thailand16223068
7Myanmar282333
8Kamboja231722
9Brunei Darussalam15511
10Laos021012
11Timor-Leste0000
Sumber: gms.2019seagames.com
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7956 seconds (0.1#10.140)
pixels