Larangan bagi suporter disosialisasikan

Kamis, 07 Juni 2012 - 09:59 WIB
Larangan bagi suporter disosialisasikan
Larangan bagi suporter disosialisasikan
A A A
Sindonews.com - Setiap perhelatan Piala Eropa tentunya punya aturan main sendiri. Pada Piala Eropa 2012 kali ini, pihak penyelenggara juga tak ketinggalan merilis peraturan berupa larangan bagi pendukung atau fans yang menonton langsung timnya di Polandia dan Ukraina.

Ada banyak larangan yang disosialisasikan ke publik. Salah satunya melarang suporter membawa benda-benda yang mengancam keselamatan di dalam stadion. Di antaranya senjata api, benda besi, bahan peledak, bahan yang menimbulkan polusi atau beracun, zat mudah terbakar, dan semua benda yang bisa dijadikan senjata.

Selain itu, benda-benda berupa payung, botol dan kaca, minuman beralkohol, narkotika dan psikotropika juga masuk dalam daftar larangan. Penonton juga dilarang membawa kamera dan peralatan audio, pointer laser, tas besar ataupun ransel.

Penyelenggara Euro juga merilis larangan membawa spanduk dukungan oleh suporter. Suporter hanya dibolehkan membawa bendera atau banner untuk mendukung timnya dengan syarat berukuran maksimal 2x1,5 meter.

Itupun, para suporter harus mengajukan ijin terlebih dahulu kepada UEFA sebagai penyelenggara. Jika tidak, banner tersebut akan disita petugas atau penjaga pintu masuk stadion nantinya. Penonton boleh membawa bendera kecil ke arena stadio. (si)
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7758 seconds (0.1#10.140)