Tim Taekwondo Amikom Yogya Sabet 13 Medali Wali Kota Cup 2019

Sabtu, 11 Januari 2020 - 14:10 WIB
Tim Taekwondo Amikom Yogya Sabet 13 Medali Wali Kota Cup 2019
Tim Taekwondo Amikom Yogya Sabet 13 Medali Wali Kota Cup 2019
A A A
YOGYAKARTA - Tim Taekwondo Universitas Amikom Yogyakarta menorehkan prestasi. Sebanyak 13 medali berhasil direbut para mahasiswa yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Taekwondo Wali Kota Yogyakarta Cup VII 2019.

Pada gelaran bergengsi yang dihelat di GOR Amongrogo Yogyakarta pada 28-29 Desember 2019 lalu, Dojang Amikom menurunkan 15 orang atlet untuk dua kategori. Untuk kategori Kyorugi (fight) menurunkan 13 atlet dan sisanya masuk kategori poomsae (seni jurus).

Pembina UKM Taekwondo Dojang Universitas AMIKOM Yogyakarta Mei P. Kurniawan, mengatakan, sebelum kejuaraan, pihaknya melakukan latihan intensif selama 1 bulan. "Tim Amikom berhasil memperoleh 4 medali emas, 8 medali perak, dan 1 medali perunggu," terangnya dalam rilis yang diterima SINDOnewsSabtu (11/1/2020).

Dijelaskannya, untuk medali emas diraih oleh Muhammad Safuan, Salsabila Mutiara Ma’ruf, Maeko Renaldi dan Aditya Ahmad Nugraha. Sementara delapan medali perak masing-masing diraih oleh Muhammad Gempur Ma'ashi, Agus Endra F, Roni Septian, Alif kurnia, Tisih Lara Bangun Sasongko, Abrian Bagus Gesit, Salsabila Mutiara dan Muhammad Romadhoni.

Adapun untuk medali perunggu dipersembahkan Alicia Dwi Shinta Armaputri yang turun di kategori poomse. “Ini adalah prestasi yang sangat luar biasa, di tengah-tengah kesibukan para atlet dan pengurus UKM Taekwondo sebagai mahasiswa aktif dengan segala tugas dan kewajibanya, tetapi masih semangat berlatih dan mampu mengharumkan nama kampus melalui prestasi ini. Semoga UKM Taekwondo Dojang Universitas AMIKOM semakin maju dan lebih mengharumkan nama Universitas AMIKOM Yogyakarta baik di level Daerah, Nasional Maupun Internasional," ulasnya.

Sementara, Pelatih UKM Taekwondo Amikom, Andri Winanto mengatakan dengan hasil hang diraih timnya, menunjukkan bahkan UKM Taekwondo Amikom menjadi yang terbaik dari semua peserta di DIY. Hal ini menjadi buah dari ketekunan berlatih dan semangat tinggi saat kejuaraan.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3596 seconds (0.1#10.140)