Triwatty Ingin Olahraga Berkuda Harumkan Indonesia

Senin, 03 Februari 2020 - 07:05 WIB
Triwatty Ingin Olahraga...
Triwatty Ingin Olahraga Berkuda Harumkan Indonesia
A A A
JAKARTA - Berkuda diharapkan menjadi olahraga yang bisa mengharumkan nama Indonesia dikancah internasional. Agar target itu terwujud, Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP Pordasi) harus menjadi organisasi mandiri dan berprestasi.

Ketua Umum Pordasi Triwatty Marciano menyatakan, misi ini harus diwujudkan pengurus periode 2020-2024. Menurutnya, organisasi harus solid, mandiri, dan berprestasi yang berkelanjutan. Pemangku kepentingan olahraga dan berkuda juga diharapkan memiliki nilai tambah.

“Kita perlu menjadikan Pordasi sebagai induk cabang olahraga yang memiliki tata kelola yang baik, organisasi yang mandiri dan giat dalam memasyarakatkan olahraga berkuda. Tidak lupa, prestasi berkuda dan upayakan nilai tambah kepada pihak terlibat olahraga berkuda juga harus dikedepankan,” ujar Triwatty.

Triwatty terpilih sebagai ketua umum Pordasi periode 2020-2024 dalam Musyawarah Nasional (Munas) XIII Pordasi 2020 di Bandung, Jumat (31/1). Penetapan dilakukan Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) yang dipimpin Alex Asmasoebrata.

Triwatty yang sebelumnya ditetapkan sebagai calon tunggal disepakati seluruh peserta munas dan terpilih secara aklamasi. Tak ada interupsi atau pertanyaan dari peserta Munas XIII Pordasi. Sebanyak 21 Pengurus Provinsi (Pengprov) Pordasi sepakat mengangkatnya sebagai Ketum.

Triwatty sendiri merupakan istri Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Letjen TNI (Purn) Marciano Norman. Lulusan akuntansi Benedictine College Kansas Amerika Serikat ini adalah Founder Yayasan Adria Pratama Mulya (APM).

APM merupakan sekolah berkuda equestrian, stable dan SMA boarding School, tentunya dengan kurikulum berkuda. Fakta menarik adalah Triwatty bukan hanya erat kaitannya dengan Equestrian, karena saat muda ia merupakan mantan joki pacuan kuda.
(mir)
Berita Terkait
PP Pordasi-Kementan...
PP Pordasi-Kementan Jajaki Kerja Sama Wujudkan Zona Bebas Penyakit Kuda
Intip Persiapan Atlet...
Intip Persiapan Atlet Berkuda Victoria Lee Jelang Debut di PON XXI Aceh-Sumatra Utara
Perdana! Indonesia Menjadi...
Perdana! Indonesia Menjadi Tuan Rumah Kejuaraan Berkuda Junior
Tim Indonesia Juara...
Tim Indonesia Juara Umum Panahan Berkuda di Turki
PP Pordasi Optimistis...
PP Pordasi Optimistis Gelar Kejuaraan Dunia 2021 di Tengah Pandemi
Pimpin Pordasi Sulsel,...
Pimpin Pordasi Sulsel, Muzayyin Diyakini Bisa Bangkitkan Olahraga Berkuda
Berita Terkini
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
4 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
4 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
5 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
6 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
7 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
7 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved