Menpora Sebut Pembukaan-Penutupan PON XX Akan Sama Meriah Dengan Asian Para Games

Selasa, 04 Februari 2020 - 16:17 WIB
Menpora Sebut Pembukaan-Penutupan...
Menpora Sebut Pembukaan-Penutupan PON XX Akan Sama Meriah Dengan Asian Para Games
A A A
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyebut bahwa acara pembukaan dan penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XX akan sama meriahnya dengan Asian Para Games. Pasalnya, event organizer-nya akan sama.

“Untuk pembukaan dan penutupan itu direncanakan akan dilakukan oleh yang mengerjakan pembukaan Asian Para Games. Jadi sudah bisa dibayangkan bagusnya ya,” kata Amali seusai Ragab bersama Pimpinan DPR, Pimpinan Komisi I, Pimpinan Komisi II, Pimpinan Komisi III, Pimpinan Komisi X, Kepala BIN, Mendagri, Wakapolri, TNI dan Pemerintah Provinsi Papua di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (4/2/2020).

Kemudian, Amali melanjutkan, pembukaan dan penutupan akan diselenggarakan di Stadion Papua Bangkit. Menurutnya, stadion itu sudah bagus dan berstandar. “Itu adalah stadion yang bagus dan standar, tentu sangat indah di sana,” akunya.

Terkait dengan 10 cabang olahraga (cabor) yang dicoret dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 17/2007, menurut Amali, pihaknya temgah menyiapkan perubahan PP tersebut dan sekarang sudah masuk ke Kementerian Sekretariat Negara (Kemen Setneg) agar 10 cabor itu bisa dipertandingkan dalam PON ke-XX nanti.

“Karena, hanya dengan itu mungkin dilakukan untuk bisa pelaksanaannya dan kebutuhannya bukan hanya untuk PON ke-XX dan Papernas ke-XVI saja,” ujar Politisi Partai Golkar itu.

“Jadi mohon ditunggu saja, tetapi semua aspirasi dari daerah kita sudah akomodir dan kita konsultasi terus dengan pimpinan dan DPR,” imbuh Amali.
(bbk)
Berita Terkait
7 Arena PON XX Papua...
7 Arena PON XX Papua 2021 yang Diresmikan Presiden Jokowi
5 Fakta Unik PON XX...
5 Fakta Unik PON XX Papua 2021, dari Keamanan hingga Noken
PON XX Papua, Menpora:...
PON XX Papua, Menpora: Ajang Perubahan Paradigma Olahraga
Manusia Tercepat Indonesia,...
Manusia Tercepat Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, Sumbang Medali Emas untuk NTB di PON XX Papua
Wali Kota Salatiga Minta...
Wali Kota Salatiga Minta 15 Atlet Jaga Tradisi Emas di PON XX Papua
16 Hari PON XX Papua...
16 Hari PON XX Papua 2021, 7 Rekor Tercipta
Berita Terkini
Sofie Imam Dampingi...
Sofie Imam Dampingi Quentin Jacoba sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia
17 menit yang lalu
Streaming Villarreal...
Streaming Villarreal vs Real Madrid dan Atletico Madrid vs Barcelona di LaLiga Matchday 28
21 menit yang lalu
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved