Preview Borussia Dortmund vs Paris Saint-Germain: Menyambut Tamu Agung

Selasa, 18 Februari 2020 - 06:07 WIB
Preview Borussia Dortmund...
Preview Borussia Dortmund vs Paris Saint-Germain: Menyambut Tamu Agung
A A A
DORTMUND - Borussia Dortmund menyambut Paris Saint-Germain (PSG) pada leg pertama babak 16 besar di Signal Iduna Park, Selasa (18/2/2020) malam waktu lokal atau Rabu (19/2/2020) dini hari WIB. PSG menjadi tamu agung bagi Dortmund lantaran penampilan impresifnya di fase grup.

PSG tidak terkalahkan dalam enam laga grup A dengan meraup 16 poin, atua unggul lima angka dari Real Madrid yang jadi runer-up grup. Belum lagi, tim binaan Thomas Tuchel itu diperkuat dua bintang yang tengah bersinar Kylian Mbappe dan Neymar Jr.

Liga Champions adalah kompetisi yang sangat ingin dimenangkan PSG. Mereka juga memiliki rekor pertahanan terbaik di Liga Champions musim ini hanya kebobolan dua gol. Hanya saja, Les Parisien -julukan PSG- tersingkir dari kompetisi elite Eropa ini di babak 16 di masing-masing tiga musim terakhir, setelah membuat perempat final di empat kampanye sebelumnya.

PSG mencapai semifinal pada tahun 1995, dan telah memenangkan sembilan dari 12 pertandingan Liga Champions terakhir mereka. Inilah yang menjadi tugas rumit Dortmund untuk memetik kemenangan di epan publik snediri.

Apalagi Pelatih Lucien Favre akan tanpa bantuan Marco Reus dan Thomas Delaney karena cedera, sementara masalah pergelangan kaki diperkirakan akan membuat Julian Brandt absen dalam laga krusial ini.

Favre sejatinya memiliki skuat penuh untuk dipilih. Mengusung formasi 3-4-3, Favre bisa mengandalkan Thorgan Hazard dan Jadon Sancho mendukung bintang baru yang fenomenal Erling Braut Haaland. Axel Zagadou sepertinya lebih disukai Favre daripada Manuel Akanji.

Emre Can diperkirakan akan mempertahankan posisinya di lini tengah bersama Axel Witsel. Sancho diandalkan untuk mencetal gol bersama Haaland yang mencetak sembilan gol dalam enam penampilan untuk klub barunya.

Dortmund meraih 10 poin dari enam pertandingan Grup F mereka musim ini untuk finis kedua di belakang Barcelona. Mereka kalah dari Tottenham Hotspur di babak 16 besar musim 2018/2019, dan belum pernah mencapai perempat final sejak 2016/2017. Ini kampanye Liga Champions ke-14 bagi Dortmund, dan mereka penah ke final turnamen ini pada tahun 2013.

Dortmund hanya memenangkan empat dari 11 pertandingan terakhir Liga Champions, dan hanya mencatat lima kemenangan dalam 13 pertandingan terakhir Eropa di kandang.

Di kubu PSG, Colin Dagba dan Abdou Diallo tidak tersedia karena cedera, tetapi Neymar diperkirakan akan mengatasi cedera tulang rusuk untuk menjadi starter bagi juara Prancis ini. Mbappe dan Mauro Icardi kemungkinan akan tampil sebagai dua ujung tombak. Sementara Angel Di Maria juga akan menjadi starter dalam formasi menyerang 4-4-2.

Ini akan menjadi pertemuan ketiga antara kedua tim dalam sejarah kompetisi Liga Champions, dengan dua pertandingan sebelumnya mereka membawa hasil imbang selama babak penyisihan grup Liga Champions 2010/2011.

Perkiraan pemain

Borussia Dortmund (3-4-3)
: Burki; Piszczek, Akanji, Hummels; Hakimi, Can, Witsel, Guerreiro; Sancho, Haaland, Hazard
Pelatih: Lucien Favre

Paris Saint-Germain (4-4-2): Navas; Meunier, Marquinhos, Thiago Silva, Bernat; Di Maria, Gueye, Verratti, Neymar; Icardi, Mbappe
Pelatih: Thomas Tuchel

Dua pertemuan terakhir

04-11-2010 Liga Champions Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund 0-0
21-10-2010 Liga Champions Borussia Dortmund vs Paris Saint-Germain 1-1
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8631 seconds (0.1#10.140)