Virus Corona Mengancam Semua Cabang Pertandingan Olahraga

Sabtu, 14 Maret 2020 - 13:28 WIB
Virus Corona Mengancam...
Virus Corona Mengancam Semua Cabang Pertandingan Olahraga
A A A
JAKARTA - Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengadakan rapat kordinasi dengan Kementerian Kesehatan dan sejumlah petinggi cabang olah raga dalam penyelenggaraan cabang olah raga terkait isu virus Corona, di Kantor Kemenpora Jakarta, Jumat (13/02/2020).

Menpora Zainudin Amali mengungkapkam telah memutuskan menyerahkan kebijakan penanggulangan pandemi virus corona covid-19 kepada pengurus cabang olahraga masing-masing hal ini setelah mendapat penjelasan dari Kementrian Kesehatan.

"Kami minta kepada seluruh cabang olahraga yang sudah berjalan diteruskan, namun perlu mendapat perhatian serius seperti perlu disiapkan dokter dan sebelum masuk ke arena semua baik peserta maupun penonton harua dilakukan pemeriksaan," ungkapnya.

Dalam rapat itu yang hadir antara lain Ketua Umum PP PBVSI Imam Soedjarwo (voli), Sekjen PSSI Ratu Tisha didampingi Direktur PT. LIB Cucu Soemantri, dan Ketua KONI Raja Sapta Oktohari. Hadir pula perwakilan dari Kementrian Kesehatan.

Rapat tersebut membahas nasib sejumlah ajang olahraga di Tanah Air terkait pandemi virus corona convid-19. Saat ini, ada paling tidak Proliga voli dan Shopee Liga 1 2020 yang masih berlangsung.

"Kebijakan diserahkan kepada induk masing-masing. Masing-masing pimpinan cabor tadi sudah mendengar infromasi dari Kementrian Kesehatan," kata Menpora dalam keterangan persnya.

Rapat Menpora dengan para pemegang kebijakan olahraga berlangsung sekitar tiga jam. Dalam rapat itu, masing-masing cabor mendengar paparan dari Kemenkes terkait pandemi virus corona convid-19.

Menpora memastikan hasil rapat akan menjadi acuan cabang olahraga masing-masing untuk menentukan kebijakan selanjutnya. "Kemenkes dan kemenpora bersama dengan stake holder olahraga akan segera merumuskan protokol penanganan corona khususnya di lingkungan keolahragaan," kata Menpora.

Untuk diketahui, sejumlah ajang olahraga yang banyak diminati masyarakat ditunda sampai waktu yang belum ditentukan. [syarif wibowo]
(akn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0946 seconds (0.1#10.140)