Polisi ciduk 12 suporter Rusia

Minggu, 10 Juni 2012 - 04:34 WIB
Polisi ciduk 12 suporter Rusia
Polisi ciduk 12 suporter Rusia
A A A
Sindonews.com – Petugas kepolisian Polandia memeriksa 12 suporter Rusia setelah laga Rusia melawan Republik Ceko di Stadion Miejski Wroclaw. Polisi harus mengamankan supporter tersebut setelah mereka terlibat perkelahian dengan pendukung Ukraina.

Perkelahian tersebut terjadi di daerah Stadion Concourse. Salah satu pelayan ditendang saat dia terjatuh sebelum para pendukung Rusia meninggalkan tempat itu. Menurut juru bicara polisi, Pawel Petrykowski, perkelahian dan penganiayaan itu terjadi beberapa menit dan ini merupakan insiden kecil.

‘’ Tidak ada penangkapan dalam insiden itu, namun kami telah memeriksa 12 orang yang diduga terlibat dalam serangan itu,’’ jelasnya seperti yang dikutip Yahoo, Minggu (10/6/2012).

Tambahnya, akibat penganiayaan itu, empat pendukung Ukraina yang mengalami luka-luka dirawat di Rumah Sakit terdekat. Hingga saat ini motif perkelahian tersebut belum diketahui, namun pihak kepolisian Polandia sudah menginformasikan kejadian ini kepada pemerintah Rusia.

Saat ini, kepolisian Polandia menjaga perbatasan untuk menangkap seorang pria pendukung Rusia yang diduga sebagai otak perkelahian tersebut.

Kronologinya, ketika enam pendukung Rusia bertemu pendukung Ukraina saat berjalan di wilayah tersebut yang sama-sama membawa bendera kebangsaan mereka. Dan terjadi perkelahian, sebelum polisi datang untuk menghentikan perkelahian.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0150 seconds (0.1#10.140)