Jerman ubah strategi lawan Belanda

Minggu, 10 Juni 2012 - 07:42 WIB
Jerman ubah strategi lawan Belanda
Jerman ubah strategi lawan Belanda
A A A
Sindonews.com – Striker timnas Jerman, Mario Gomez, kembali memberikan sentuhan yang baik saat Jerman mengalahkan Portugal 1-0. Namun, pelatih Jerman, Joachim Loew, mengaku akan melakukan perubahan strategi dengan bermain lebih menyerang sebelum Der Panzer bertemu Belanda (14/6).

"Itu adalah permainan yang benar-benar dekat dengan juara dan telah memberikan awal yang baik. Dan sekarang saya akan melakukan kreativitas dalam serangan,’’katanya seperti yang dikutip Sky Sports, Minggu (10/6/2012).

Ia menambahkan, timnya sudah melakukan pertahanan dengan baik dan hasil kerja keras ini merupakan nilai positif buat Der Panzer. Tapi yang jelas Jerman memiliki pekerjaan yang harus dilakukan ke depannya. ’’Kita akan lakukan secara perlahan agar lebih konsisten,” tuturnya setelah pertandingan melawan Portugal.

Sementara itu, kapten timnas Jerman Phillip Lahm mengatakan senang memulai dengan kemenangan. Sejak babak pertama Der Panzer mendominasi permainan dan berhasil menutup pergerakan pemain andalan Portugal, Cristiano Ronaldo. Tapi setelah turun minum Portugal sedikit membuka permainan.

’’Semua orang tahu kualitas Ronaldo dan kami berhasil menutup pergerakannya. Saya sangat mengapresiasi kinerja tim dalam bertahan,” katanya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7385 seconds (0.1#10.140)