Kontra Ukraina, Swedia siap berikan 200 persen

Senin, 11 Juni 2012 - 15:37 WIB
Kontra Ukraina, Swedia...
Kontra Ukraina, Swedia siap berikan 200 persen
A A A
Sindonews.com - Bomber andalan tim nasional Swedia Zlatan Ibrahimovic menegaskan pasukan The Yellow Vikings julukan timnas Swedia bakal mengerahkan segala kemampuan terbaik mereka saat melakoni laga dengan tuan rumah Ukraina, Selasa 12 Juni 2012, dini hari nanti.

Pemain asal AC Milan itu, menyakini ada tekanan ekstra pada para pemain menjelang pertandingan pertama mereka di Polandia dan Ukraina nanti. Kendati begitu ia melihat rekan setimnya telah siap memberikan yang terbaik bagi negaranya.

“Semua orang akan sedikit gugup di menit-menit pertandingan pertama. Kedua tim ingin menahan bola, tapi kami akan mencoba untuk memanfaatkan sekecil apapun peluang yang kami dapatkan,”ujar Ibrahimovic dikutip Goal, Senin (11/6/2012).

“Tim ini akan memberikan kemampuan mereka hingga 100 atau 200 persen dan saya pikir akan sama untuk setiap pemain kami,” lanjutnya.

Menurut Ibrahimovic meski saat ini timnya merasakan tekanan yang besar. Namun ia percaya tim besutan Erik Hamren mampu keluar dari tekanan tersebut dan menunjukkan kualitas Swedia sebagai tim yang patut diperhitungkan di ajang Piala Eropa 2012.

“Saya merasakan banyak tekanan, tapi sejujurnya saya suka bermain di bawah tekanan. Ini berarti kami tidak bisa santai dan bermain dalam suatu pertandingan yang besar. Kami akan bermain dengan cara yang baik, melakukan apa yang telah diterapkan oleh pelatih Erik Hamren dengan cara yang berbeda dengan cara khas Swedia,” tandasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0960 seconds (0.1#10.140)