Spanyol minta basah, Italia ngotot kering

Selasa, 12 Juni 2012 - 00:46 WIB
Spanyol minta basah,...
Spanyol minta basah, Italia ngotot kering
A A A
Sindonews.com – Presiden Federasi Sepak Bola Polandia (PZPN), Grzegorz Lato, mengklaim saat pertandingan Spanyol melawan Italia (10/6) di Stadion Arena, Gdansk, Polandia, kondisi lapangan sangat sempurna dan siap untuk digunakan.

Lato mengaku sebelum pertandingan antara tim besar itu memang tidak disiram terlebih dahulu. Sebab, Azzurri menentang permintaan Spanyol agar lapangan disiram sebelum kickoff.

’’Biasanya lapangan disiram sebelum pertandingan, tetapi untuk setiap pertandingan Anda memerlukan kesepakatan dari dua tim. Italia menentang lapangan disiram sebelum kickoff. Sedangkan Spanyol menginginkan lapangan tidak berada dalam kondisi kering,”jelasnya seperti yang dikutip Goal.com, Senin (11/6/2012).

Pelatih Spanyol Vicente del Bosque sangat marah dan menyayangkan hal itu terjadi. Sementara pemain tengah, Andres Iniesta mengatakan, pertandingan itu merupakan sebuah bencana bagi Spanyol. Sebab, selama bermain di setiap ajang, dirinya belum pernah bermain dengan kondisi lapangan kering. Dan ini sangat menguntungkan buat Italia.

Sedangkan Cesc Fabregas menyatakan hal itu sangat memalukan buat juara Eropa dan Piala Dunia terpaksa bermain di lapangan kering. Ini sangat disesalkan skuad Spanyol.

Dalam laga tersebut, Spanyol dan Italia harus berbagi poin setelah keduanya bermain imbang 1-1. Gol Italia disumbangkan Antonio Di Natale di menit ke-61. Tiga menit kemudian, Spanyol berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Cesc Fabregas.
(aww)
Berita Terkait
Mantan Pemimpin Catalan...
Mantan Pemimpin Catalan Ditahan di Sardinia
Gelombang Udara Panas...
Gelombang Udara Panas Melanda Benua Eropa
Italia Tak Terkalahkan,...
Italia Tak Terkalahkan, Portugal dan Spanyol Bermain Imbang
Preview Italia vs Spanyol:...
Preview Italia vs Spanyol: Dendam Matador!
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Italia vs Spanyol
Italia Vs Spanyol :...
Italia Vs Spanyol : Misi Balas Dendam La Furia Roja
Berita Terkini
Thom Haye Targetkan...
Thom Haye Targetkan Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Bermimpi Boleh!
55 menit yang lalu
Legenda Australia Sebut...
Legenda Australia Sebut Timnas Indonesia Setara Socceroos: Tantangan Berat Menanti di Kualifikasi Piala Dunia 2026!
2 jam yang lalu
Pelatih Bongkar Perbedaan...
Pelatih Bongkar Perbedaan Islam Makhachev dan Khabib Nurmagomedov: Siapa yang Lebih Unggul?
2 jam yang lalu
Profil Callum Walsh,...
Profil Callum Walsh, Raja KO yang Didukung Dana White dan Dilatih Freddie Roach!
3 jam yang lalu
Merab Dvalishvili vs...
Merab Dvalishvili vs Sean O'Malley Jilid II: Pertarungan Ulang Perebutan Gelar Kelas Bantam Dikonfirmasi!
4 jam yang lalu
Sofie Imam Janjikan...
Sofie Imam Janjikan Kontribusi Terbaik untuk Timnas Indonesia
6 jam yang lalu
Infografis
Jenderal Uni Eropa Minta...
Jenderal Uni Eropa Minta Tentara Dikerahkan ke Greenland
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved