Cedera, Barzagli terancam absen di Euro 2012

Selasa, 05 Juni 2012 - 07:00 WIB
Cedera, Barzagli terancam absen di Euro 2012
Cedera, Barzagli terancam absen di Euro 2012
A A A
Sindonews.com – Bek timnas Italia Andrea Barzagli diragukan tampil di Euro 2012 setelah pemain belakang Juventus itu mengalami cedera di bagian betisnya.

Dokter timnas Italia, Enrico Castellacci, mengungkapkan, pemain berusia 31 tahun itu kemungkinan besar memerlukan 20 hari untuk menjalani masa penyembuhan. Artinya, jika ia tetap masuk ke dalam skuad timnas Italia, Barzagli hanya bisa bertanding minimal pada babak semifinal. Itupun andai pasukan Cesare Prandelli mampu menembus babak tersebut.

“Kami akan mencoba dengan segala cara untuk memulihkan Barzagli. Ia sangat berharga untuk tim ini. Dan apabila kami tidak bisa memainkannya di babak grup, kami akan berusaha memberikannya kesempatan untuk bermain di babak knock-out,” ungkap Castellacci seperti dikutip goal, Senin (4/6/2012).

Namun, Prandelli baru akan memutuskan pada Jumat (8/9) untuk menentukan apakah mantan pemain Palermo itu tetap akan memperkuat Azzurri pada Euro 2012 nanti atau tidak.
Sementara, bek Inter MIlan Andrea Ranocchia yang masuk dalam daftar list stand-by, dinilai mampu menggantikan peran Barzagli di lini belakang negri Pizza itu.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7908 seconds (0.1#10.140)