Rahmat yakin jebol gawang Persiba

Sabtu, 05 Mei 2012 - 07:22 WIB
Rahmat yakin jebol gawang...
Rahmat yakin jebol gawang Persiba
A A A
Sindonews.com - Striker muda PSM Makassar, M Rahmat, yakin bakal menjebol gawang Persiba Bantul sore ini. Performa dan kepercayaan diri yang tengah meningkat, menjadi alasan keyakinan juru gedor Pasukan Ramang ini.

Rahmat memang kini patut jadi sorotan. Dua gol yang dicetak di penampilan perdana bersama timnas, menjadi alasan utamanya. Tak salah jika pengoleksi 7 gol untuk PSM ini, bertekad untuk kembali menambah pundi-pundi golnya.

''Saya yakin bisa menambah gol untuk tim. Yang jelas saya butuh dukungan teman-teman pemain lainnya di PSM. Syukur-syukur kalau bisa memenangkan pertandingan lewat gol saya,”kata Rahmat, Jumat (4/5).

Semangat Rahmat pun semakin menebal. Lantaran di pertemuan pertama, satu golnya mengantar kemenangan Pasukan Ramang atas Persiba Bantul, November 2011. Gol itu pula lah yang menjadi penentu kemenangan tim Ayam Jantan dari Timur. ''Pasti sangat senang kalau bisa cetak gol lagi dan membawa PSM ke urutan pertama. Mohon doanya saja ya,” sambung pengidola Neymar, striker timnas Brasil.

Tak hanya Rahmat yang yakin bisa mencetak gol. Pelatih Kepala PSM Makassar Petar Segrt juga melontarkan keyakinan yang sama. Bagi Petar, skill dan kualitas bermain anak asuhnya itu, bakal menjadi kunci kemenangan timnya sore ini. ''Dia pasti akan menjadi tumpuan tim. Saya yakin Rahmat akan mencetak gol dan menjadi pemain kunci kami,” tandas Petar.

Petar menilai, potensi Rahmat untuk mencetak gol di kandang cukup besar. Itu sudah ia buktikan saat PSM bertandang ke kandang Persijap Jepara. Di laga perdana putaran kedua IPL tersebut, Rahmat memborong dua gol kemenangan Pasukan Ramang. ''Naluri gol Rahmat cukup bagus. Tak peduli itu main di kandang atau di tempat lawan. Semoga besok (sore ini) itu bisa diulanginya lagi,” harap mantan pelatih Bali Devata FC ini.

Selain Rahmat, satu lagi pemain lainnya yang diharapkan Petar bakal menjadi pemain kunci. Dia adalah Satrio Syam, bek kiri yang juga baru saja bergabung dari timnas senior bersama Rahmat. Di laga perdananya bersama timnas Kamis lalu, Rio sapaan akrabnya juga tampil gemilang mengawal lini pertahanan Garuda. Satu umpan silangnya bahkan berhasil berbuah gol untuk timnas.

''Satrio adalah pemain yang fantastis. Sepanjang musim ini, dia selalu memberi yang terbaik bagi tim. Besok (sore ini) semoga dia kembali tampil bagus lagi,” pungkas Petar.
()
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
2 jam yang lalu
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
2 jam yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
3 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
4 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
5 jam yang lalu
Go Ahead Eagles Dukung...
Go Ahead Eagles Dukung Penuh Dean James Bela Timnas Indonesia
7 jam yang lalu
Infografis
Peramal Kerajaan Inggris...
Peramal Kerajaan Inggris Yakin Perang Dunia III Terjadi Tahun Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved