Menanti duel Hariono v Egi Melgiansyah

Kamis, 10 Mei 2012 - 02:07 WIB
Menanti duel Hariono v Egi Melgiansyah
Menanti duel Hariono v Egi Melgiansyah
A A A
Sindonews.com - Kekuatan Persib bandung akan komplet jelang duel melawan Pelita Jaya Karawang di Stadion Siliwangi, Bandung, Minggu (13/5) mendatang. Kekuatan Maung Bandung makin solid seiring dengan membaiknya kondisi gelandang pekerja keras, Hariono.
Pemain yag harus istirahat kurang lebih dua bulan ini, dinyatakan sudah siap secara medis untuk kembali merumput dan mengawal lini tengah Maung Bandung pascaoperasi pada bahunya akibat mengalami retak saat membela Persib menghadapi Persegres Gresik United di laga terakhir putaran pertama ISL.

Menurut dokter tim Persib, Raffi Gani, secara fisik kondisi Hariono bisa dikatakan sudah layak. Meski begitu Raffi mengaku masih membutuhkan foto rontgen terakhir untuk memastikan apakah ia akan merekomendasikan Hariono untuk dimainkan atau tidak.
''Kondisnya sudah lebih baik. Kalau bicara kemungkinan saya kira Hariono sudah cukup siap untuk bermain saat menghadapi Pelita Jaya nanti. Namun, semua itu tergantung pada keputusan pelatih. Kita hanya sekadar memberikan rekomendasi saja,” tegas Raffi.

Dijelaskan Raffi rencananya Hariono akan melakukan foto rontgen hari ini untuk mengetahui perkembangan pada titik cidera atau hasil operasi pada tulang bahunya. ''Kemungkinan Kamis (10/5) akan dilakukan foto ulang untuk melihat keadaan garis fraktur Hariono. Karena dari hasil foto sebelumnya terlihat belum menutup,” papar Raffi.

Jika akhirnya Hariono dimainkan, menarik ditunggu duel Hariono dengan gelandang cerdas milik Pelita Jaya, Egi Melgiansyah. Laga Persib melawan Pelita bisa dikatakan akan jadi ajang pembuktian siapa yang terbaik di antara mereka untuk menjadi penerus Ponaryo Astaman dan Firman Utina di lini tengah skuad Timnas Indonesia.

Egi mulai menyita perhatian ketika memimpin pasukan Garuda Muda di SEA Games 2011. Meski gagal menyempurnakannya karena Timnas U-23 gagal meraih emas setelah kalah adu penalti dari Malaysia. Namun, sukses Garuda Muda kala itu tak lepas dari peran Egi sebagai gelandang penyeimbang.

Adik kandung dari Maman, Kapten Persita Tangerang itu dipastikan akan bermain membela Pelita saat menjajal Persib setelah menjalani sanksi satu kali pertandingan akibat akumulasi kartu kuning saat Pelita melawan Persiwa Wamena di kandang sendiri.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9576 seconds (0.1#10.140)