Manajer DC United beri harapan Andik

Jum'at, 14 September 2012 - 04:06 WIB
Manajer DC United beri...
Manajer DC United beri harapan Andik
A A A
Sindonews.com - Debut Andik Vermansyah bersama salah satu klub Major League Soccer (MLS) menuai pujian. Bomber berusia 20 tahun ini akhirnya benar-benar merasakan atmosfer liga Amerika, walau didebutnya Andik hanya memperkuat tim cadangan (reverse), Black and Red, julukan DC United.

Penyerang asal Jember, Jawa Timur, tersebut memang tidak tampil penuh dalam laga DC United kontra Montreal Impact di DCU training field, Selasa (11/9). Andik masuk menggantikan Robbie Russel, setelah jeda babak pertama tepatnya pada menit ke- 45. Berkesempatan turun dipertandingan resmi DC United untuk kompetisi MLS Reserve League, Andik tidak mau tampil mengecewakan.

Diposisikan sebagai pemain sayap kanan, kontribusi nyata Andik terlihat pada menit ke- 79. Memakai nomor punggung 39, Andik mengelurakan ciri permainannya yang mengandalkan kecepepatan. Sayang, umpan silang matang pemain Persebaya Surabaya tersebut tidak bisa dimaksimalkan dengan baik oleh pemain dengan DC United.

Andik pun harus berbesar hati, karena di laga perdananya, tim reserve DC United harus menelan kekalahan dua gol tanpa balas. Adapun dua gol Montreal Impact, masing-masing diciptakan oleh Calum Mallace dan Eddie Sebrango pada menit ke 58 dan 84.

''Andik memiliki kesempatan untuk berlatih dengan tim utama dan bermain dalam pertandingan tim cadangan (reserve). Kesempatan ini tentu akan menjadi kesempatan yang berharga untuk bisa mengevaluasi kualitasnya seperti apa,” ungkap Manajer DC United, Dave Kasper, seperti dilansir dcunited.com.

Jika Andik dinilai mampu memberikan penampilan yang menyakinkan, bukan tidak mungkin jika pemain bertanggal lahir 23 November 1991 ini mampu berseragam tim utama Black and Red. Apalagi setelah adanya pernyataan, jika Kasper tidak mempermasalahkan postur Andik yang hanya bertinggi badan 162 cm tersebut.

''Ada banyak pemain yang tidak terlalu tinggi di liga kami, tapi ternyata mereka bisa tampil baik. Kami pun juga memiliki pemain dengan tinggi badan seperti itu di klub ini. Contohnya seperti Christian Gomez, pemain yang kecil tapi memiliki kemampuan yang istimewa. Untuk itu, sebaiknya harus memiliki pemikiran yang terbuka,” jelas Kasper.

Andik sendiri memang mendapatkan kesempatan berharga bisa berlatih secara intensif bersama DC United selama kurang lebih dua minggu lama. Tidak hanya berkesempatan berlatih bersama tim utama atau tim cadangan Black and Red, pemain yang menjadi salah satu kunci keberhasilan timn nasional (timnas) U-23 meraih medali perak SEA Games 2011, juga dijadwalkan ambil bagian di dua laga tim reverse DC United.

Memang, kesempatan Andik bisa berkesempatan merasakan atmosfer sepak bola Amerika, tidak semata-mata terbuka begitu saja. Selain memang Andik akhir-akhir ini selalu jadi perbincangan berbagai pihak di Tanah Air, peran besar Erick Thohir sebagai salah satu komisaris DC United juga memberikan andil besar.

Di musim kompetisi MLS musim ini, peran Erick di klub yang sudah empat kali menjuarai MLS pada tahun 1996, 1997, 1999, dan 2004 memang begitu besar. Pengusaha berusia 42 ini besanding dengan Jason Levien, dan William H.C. Chang menjadi pemilik Black and Red.

''Sebagai pengusaha Indonesia, selain berkecimpung di bisnis, rasa nasionalisme juga harus selalu ditingkatkan. Setelah saya menjadi salah satu pemegang DC United, saya coba berbicara dengan Don Garber yang juga komisaris MLS. Saya sampaikan jika saya ingin membawa orang Indonesia bermain di Amerika,” papar Erick, sebelum melepas Andik terbang ke Amerika beberapa waktu lalu.

''Sebelumnya respons yang saya dapat tidak terlalu bagus. Garber menyatakan jika dilihat dari ranking FIFA Indonesia tidak masuk 100 besar. Tapi dengan segala cara saya coba yakinkan. Dan akhirnya diberikan kesempatan untuk mencoba, mereka memberikan kesempatan untuk satu pemain senior dan dua untuk pemain U-18,” tutup Erick.
(aww)
Berita Terkait
Andik Vermansyah Segera...
Andik Vermansyah Segera Gabung Persiraja Banda Aceh
Andik Vermansyah Soal...
Andik Vermansyah Soal Timnas Indonesia: Pemain Lokal Diperhatikanlah!
Pelatih Bhayangkara...
Pelatih Bhayangkara FC Membisu Soal Andik Vermansyah Absen di 3 Laga Terakhir
Cerita Unik Andik, Berulang...
Cerita Unik Andik, Berulang Kali Ganti Pelatih di MU
Jurnalis Malaysia Sebut...
Jurnalis Malaysia Sebut Andik Vermansah Batal Gabung Kelantan FC
Dendam dan Asmara Membuat...
Dendam dan Asmara Membuat Silfia Tega Menyuruh Andik Menggorok Leher Suaminya
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
6 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
8 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
9 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
10 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
10 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
11 jam yang lalu
Infografis
Benarkan AS Beri Ukraina...
Benarkan AS Beri Ukraina Senjata Nuklir untuk Melawan Rusia?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved