Dukung Timnas, seniman ludruk lakukan aksi unik

Minggu, 02 Desember 2012 - 03:03 WIB
Dukung Timnas, seniman...
Dukung Timnas, seniman ludruk lakukan aksi unik
A A A
Sindonews.com - Dukungan yang begitu besar dari masyarakat Indonesia ternyata masih belum mampu membuat skuad arahan Nil Maizar meraih kemenangan ketika menghadapi laga terakhir Grup B Piala AFF 2012 melawan tuan rumah Malaysia, Sabtu malam (1/12). Sebelumnya, beragam cara telah dilakukan masyarakat untuk mendukung Tim Garuda agar bisa tetap bertahan di Piala AFF 2012

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh seorang seniman ludruk di Jombang, Jawa Timur. Seniman ludruk bernama Dian Sukarno (38 tahun) menggelar aksi unik dengan mengenakan pakaian khas ludruk besut berjalan kaki keliling kota sambil meneriakkan yel-yel dukungan bagi Timnas Indonesia. Aksi seniman khas kesenian Jawa Timur itu tentu saja menarik perhatian para pengguna jalan di Kota Jombang.

Dengan mengenakan pakaian khas legendaris ludruk besut, Dian, yang berasal dari Desa Sumbermulyo, Jombang, ini, berjalan kaki menyusuri Kota Jombang, sebelum Timnas bertanding, kemarin. Selain membawa bola, Dian juga membawa sejumlah poster yang berisi dukungan untuk Timnas. Tak hanya itu, di beberapa perempatan lampu merah, Dian terus meneriakkan yel-yel mendukung Andik Viemansyah dkk. Kepada para pengguna jalan, Dian juga menyuguhkan hiburan dengan aksi-aksi lucu serta parikan-parikan (pantun) khas ludruk, yang isinya mengajak seluruh masyarakat agar tidak lupa mendukung Timnas dengan menyaksikan pertandingannya.

Sayangnya, apa yang dilakukan oleh Dian ini masih belum mampu membuat Timnas Indonesia mengalahkan Malaysia. Andik dkk dipecundangi tim Harimau Malaya dengan skor 2-0. Selain kalah, Indonesia pun harus mengakhiri kiprahnya di Piala AFF 2012.
(nug)
Berita Terkait
Dualisme PSSI Tahun...
Dualisme PSSI Tahun 2012 Penyebab Timnas Indonesia Gagal Total di Piala AFF 2012
Puji Mentalitas dan...
Puji Mentalitas dan Fisik Skuad Timnas Indonesia U-16, Erick Thohir Minta Tak Berpuas Diri
Piala ASEAN Mitsubishi...
Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Timnas Singapura Benamkan Kamboja 2-1
Intip Latihan Terakhir...
Intip Latihan Terakhir Timnas Indonesia Jelang Lawan Kamboja di Piala AFF 2022
Jelang Filipina vs Indonesia,...
Jelang Filipina vs Indonesia, Ini Syarat Skuad Garuda Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022
Persiapkan AFF di Singapura,...
Persiapkan AFF di Singapura, Timnas Indonesia Diberangkatkan ke Turki
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
5 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
5 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
7 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
8 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
8 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
9 jam yang lalu
Infografis
Market Value Tim Nasional...
Market Value Tim Nasional Asia Tenggara: Timnas Indonesia Teratas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved