Mr.Trap janji kalahkan Italia
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Republik Irlandia, Giovanni Trapattoni mengaku Italia akan mengalami kesulitan ketika bertemu tim berjuluk The Boys in Green di laga terakhir penyisihan Grup C Piala Eropa 2012.
"Kami punya dua pertandingan sulit di awal pertandingan. Dan sekarang harus maju ke pertandingan berikutnya dengan mentalitas yang sama seperti yang ditunjukan saat kualifikasi Piala Eropa 2012," jelas Mr.Trap sapaan akrab Giovanni Trapattoni seperti yang dikutip Goal.com, Senin (18/6/2012).
Tambahnya saat pertandingan melawan Italia, Irlandia harus melakukan yang terbaik jika tidak ingin pulang dengan kekalahan dan tidak mendapatkan poin. Pelatih berusia 73 tahun itu menegaskan akan menurunkan susunan pemain yang sama saat pertandingan pertama melawan Kroasia.
Prandelli dimata Mr.Trap memiliki profesionalisme yang kuat untuk membangun setiap tim yang dilatihnya. Mantan pelatih Fiorentina itu, tahu bagaimana kualitas serta bakat para pemainnya. Ini yang membuat Italia menjadi tim favorit juara.
"Prandelli sudah melakukan pekerjaan yang sangat baik. Dia memberikan skuad rasa profesionalisme dan rasa hormat. sehingga Italia lolos ke Piala Eropa 2012 dengan sangat baik. Tapi kami akan berikan penampilan terbaik dan akan mengalahkannya," ujarnya.
"Kami punya dua pertandingan sulit di awal pertandingan. Dan sekarang harus maju ke pertandingan berikutnya dengan mentalitas yang sama seperti yang ditunjukan saat kualifikasi Piala Eropa 2012," jelas Mr.Trap sapaan akrab Giovanni Trapattoni seperti yang dikutip Goal.com, Senin (18/6/2012).
Tambahnya saat pertandingan melawan Italia, Irlandia harus melakukan yang terbaik jika tidak ingin pulang dengan kekalahan dan tidak mendapatkan poin. Pelatih berusia 73 tahun itu menegaskan akan menurunkan susunan pemain yang sama saat pertandingan pertama melawan Kroasia.
Prandelli dimata Mr.Trap memiliki profesionalisme yang kuat untuk membangun setiap tim yang dilatihnya. Mantan pelatih Fiorentina itu, tahu bagaimana kualitas serta bakat para pemainnya. Ini yang membuat Italia menjadi tim favorit juara.
"Prandelli sudah melakukan pekerjaan yang sangat baik. Dia memberikan skuad rasa profesionalisme dan rasa hormat. sehingga Italia lolos ke Piala Eropa 2012 dengan sangat baik. Tapi kami akan berikan penampilan terbaik dan akan mengalahkannya," ujarnya.
(akr)