Barcelona gilas Espanyol 4-0

Senin, 07 Januari 2013 - 04:32 WIB
Barcelona gilas Espanyol...
Barcelona gilas Espanyol 4-0
A A A
Sindonews.com - Barcelona memulai tahun 2013 dengan gemilang usai menggilas Espanyol dengan skor telak 4-0 dalam laga derby Catalan.
Laga yang digear di Camp Nou, Senin (7/1) dinihari WIB. El Barca sudah unggul empat gol di babak pertama melalui Xavi Hernandez, Lionel Messi dan dua gol Pedro Rodriguez.
Di babak pertama, Azulgrana langsung menerapkan permainan cepat dan mampu mengurung lini pertahanan Espanyol dengan permainan tiki-taka.
Di menit kesepuluh, gelandang Xavi Hernandez membuka pesta gol Barca usai melakukan kerjasam cantik dengan Iniesta. Dengan tenang, Xavi membobol gawang Espanyol.
Selang lima menit kemudian, Pedro Rodriguez memperbesar keunggulan Blaugrana menjadi 2-0 usai menerima umpan datar Lionel Messi.
Pada menit ke-27, Pedro kembali memperbesar keunggulan Barcelona menjadi 3-0. Dua menit kemudian, Messi menutup pesta gol Barca.
Memasuki babak kedua, Barcelona menegendurkan serangannya meskipun tetap menguasai jalannya pertandingan.
Pedro sempat mencetak gol saat pertandingan menginjak menit ke-73. Namun, hakim garis menganulirnya karena menganggap Pedro suah berada dalam posisi offside.
Peluang emas lainnya didapat Barca di menit ke-82. Tembakan melengkung Messi dari dalam kotak penalti masih diselamatkan oleh mistar gawang.
Hingga pertandingan usai, keunggulan empat gol Barca tetap tak berubah. Hasil ini mengukuhkan posisi Barca di pucuk klasemen sementara La Liga dengan 52 angka, unggul 12 poin dari Atletico Madrid di posisi kedua.
Susunan Pemain
Barcelona: Valdes, Alves, Pique, Puyol, Jordi Alba; Sergio, Fabregas (Villa 67'), Xavi (Thiago 64'); Iniesta, Messi, Pedro
Espanyol: Casilla, J.Lopez, Colotto, Moreno, Capdevila, V.Sanchez, Forlin, Baena (Alfonso 60'), Verdu, Simao (Albin 78'), Sergio Garcia
Bagi yang belum sempat nonton, Anda bisa nonton video Barcelona vs Espanyol di sini.
(aww)
Berita Terkait
Real Madrid Kembali...
Real Madrid Kembali ke Santiago Bernabeu saat Menjamu Celta Vigo Pekan Ini
Griezmann Pilih Nomor...
Griezmann Pilih Nomor 8 Karena Kobe Bryant
Benzema Cedera, Luka...
Benzema Cedera, Luka Jovic Tebar Pesona di Laga Real Madrid vs Real Sociedad
Pesta Kemenangan Real...
Pesta Kemenangan Real Madrid Juara La Liga 2021/2022
Rumah Taruhan di Kostum,...
Rumah Taruhan di Kostum, 8 Tim La Liga Kena Imbas
Campuri Masalah Penjadwalan...
Campuri Masalah Penjadwalan Pertandingan, La Liga Berencana Tuntut RFEF
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
4 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
8 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
9 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
10 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
10 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
11 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara AS Tewas saat...
4 Tentara AS Tewas saat Latihan Tempur di Dekat Sekutu Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved