Nama Van Dijk nihil di laga perdana Persib

Rabu, 09 Januari 2013 - 13:31 WIB
Nama Van Dijk nihil...
Nama Van Dijk nihil di laga perdana Persib
A A A
Sindonews.com - Isu kegagalan Persib Bandung mendaratkan striker Adelaide United, Sergio Van Dijk di transfer bulan Januari, kian menguat setelah pemain berusia 30 tahun itu dipastikan tidak akan masuk dalam daftar pemain Persib saat menjalani laga perdana Indonesia Super League (ISL) kontra Persipura Jayapura, Minggu (13/1) mendatang.

Menurut Manajer Persib, Umuh Muchtar pihaknya sejauh ini belum mendapatkan titik terang dibalik upaya perekrutan Van Dijk ke Persib. "Sepertinya lawan Persipura, peluang Sergio main sangat tipis. Apalagi sampai sekarang kita juga masih menunggu karena belum ada kejelasan," ujar Umuh.

Meski belakangan isu pembatalan transfer Van Dijk kian mencuat. Namun, Umuh tetap optimistis striker yang memiliki darah Sunda itu, bisa datang dan bergabung ke Persib sebelum pendaftaran pemain pada putaran pertama ISL musim ini ditutup pada 18 Januari mendatang.

Jika akhirnya batal didatangkan, Umuh mengingatkan agar hal itu tidak berdampak pada keutuhan tim maupun kepercayaan diri pemain. "Masih ada waktu karena pendaftaran pemain ditutup 18 Januari nanti. Jadi kita ada waktu seminggu lebih untuk memastikan semuanya. Mudah-mudahan saja lancar," terang Umuh.

Sebelumnya pelatih Adelaide United, John Kosmina menyatakan Van Dijk hingga sekarang masih berstatus sebagai pemain Adelaide United. Sebelumnya Kosmina sendiri sudah merelakan kepergian Van Dijk ke Indonesia.

“Sergio masih disini (Adelaide) dan akan turun bertanding di National Youth League menghadapi Melbourne Heart pada hari Senin (7/1). Kami belum melihat surat pernyataan terkait dirinya ingin dilepas meskipun Sergio kepada publik telah menyatakan bahwa ia ingin pindah,” papar Kosmina seperti dilansir The Australian, Sabtu (5/1).

Isu yang berkembang menyebutkan jika Persib diminta sejumlah sponsor besar yang selama ini mendukung kiprah Maung Bandung untuk berlaga di kompetisi resmi yang diselenggarakan PSSI. Faktor ini juga yang kabarnya membuat Persib dipastikan kehilangan potensi keuntungan berlimpah. Setelah kerjasama dengan maskapai penerbangan Malaysia, Air Asia, batal terwujud.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7143 seconds (0.1#10.140)