Pironkova buru prestasi baru

Kamis, 10 Januari 2013 - 00:26 WIB
Pironkova buru prestasi baru
Pironkova buru prestasi baru
A A A
Sindonews.com - Pemain asal Bulgaria, Tsvetana Pironkova, kembali mencoba asanya di babak perempat final Hobart Internasional, yang digelar besok (10/1). Di tunamen tahun ini, petenis berusia itu 25 tahun itu memang tak mudah untuk membawa dirinya ke babak delapan besar. Setelah melalui Irina-Camelia Begu dari Rumania di babak pertama, ia memperoleh tantangan yang berat untuk melawan unggulan ketiga, Klara Zakopalova di babak kedua.

Kendati demikian, semangat Pironkova, yang saat ini menempati peringkat 39 dunia, untuk terus melaju di turnamen ini tak terbendung. Sehingga, Zakopalova, yang berada di nomor 23, pun berhasil ia bekap melalui permainan tiga set 3-6, 6-4, 6-2, Rabu (9/1) sore. Saat menghadapi petenis asal Republik Ceko itu, Pironkova mengakui jika dia tidak bermain bagus di awal permainan, sehingga ia pun kehilangan set pertama. "Jelas, itu awal yang lambat," ungkap Pironkova.

"Kondisinya agak berat, angin cukup kencang dan bola melaju dengan sangat cepat, dia memukul bola sangat keras sehingga aku butuh sedikit waktu untuk menyesuaikan diri dengan itu."

Saat ini, Pironkova tengah memburu prestasi yang lebih baik di turnamen ini. Paling tidak ia ingin lebih baik dari tahun 2009, yang pada saat itu ia juga berhasil mencapai babak perempatfinal. Namun, tantangan itu terlihat cukup sulit, pasalnya ia harus menghadapi unggulan kesembilan yang sekaligus juara bertahan, Mona Barthel, Kamis (10/1).

"Saya mendapatkan tugas yang sulit besok, dia pemain yang sangat sangat bagus. Saya sudah berlatih dengan dia beberapa kali jadi saya agak tahu apa yang harus dilakukan, tapi latihan jauh beda dengan pertandingan normal, namun kita lihat saja nanti."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5286 seconds (0.1#10.140)