Hilton balik kucing, tapi butuh adaptasi

Jum'at, 18 Januari 2013 - 21:01 WIB
Hilton balik kucing,...
Hilton balik kucing, tapi butuh adaptasi
A A A
Sindonews.com - Presiden Sriwijaya FC (SFC) Dodi Reza Alex pernah menyatakan bahwa Hilton Moreira termasuk pemain bengal. Toh, mamun manajemen tetap mengapresiasi kerja keras pemain Brasil tersebut pada Indonesia Super League (ISL) musim lalu.

Lihat saja, ketika menandatangani kontrak pada 25 Agustus 2011 untuk satu musim bersama SFC, Hilton mampu membuat 18 gol dan mengantarkan SFC menjuarai Liga Super Indonesia 2011-2012.

Kemudian, Kamis (17/1) lalu, pemain kelahiran Pindamonhangaba, Sao Paolo Brazil 17 Februari 1981 ini, kembali resmi bergabung dengan Laskar Wong Kito-julukan SFC, setelah disodori kontrak kerja berdurasi satu musim.

Hanya saja, pemain yang pernah merumput di Persib Bandung ini dihadapkan pada pemandangan baru, di mana hampir semua pemain SFC adalah wajah-wajah baru. Dia hanya mengenal Ahmad Jufrianto, Ponaryo Astaman, Ferry Rotinsulu dan Mahyadi Panggabean.

''Saya tidak mempermasalahkan siapa-siapa pemain yang ada di SFC sekarang. Biarlah pemain yang lama pergi dan bermain pada klub yang berbeda, tapi saya yakin semua pemain yang ada sekarang mempunyai tujuan yang sama, yakni kembali membawa SFC mempertahankan gelar juara,” ujarnya.

Suami dari Bruna Moreira mengungkapkan, hadirnya nama-nama pilar asing yang baru seperti Erick Weeks, Boakay Eddy Foday dan Diogo Santos dalam tim SFC saat ini, akan lebih membuat permainan Wong Kito lebih baik lagi.

''Erick dan Foday adalah pemain yang bagus, kami akan sama-sama saling membantu dilapangan. Memang saya sendiri baru sekali latihan bersama, tapi saya yakin dalam dua atau tiga minggu kami akan solid. Sekarang saya hanya butuh beradaptasi dengan semua pemain yang ada,” jelasnya.

Setelah puas dengan agenda liburan bersama keluarga, pasca musim kompetisi 2012 berakhir, Hilton menyadari bahwa kondisi kebugarannya saat ini masih belum kembali 100%. Makanya, ketika dirinya kembali berseragam kuning-kuning milik Wong Kito, secara bersamaan SFC akan terbang ke kota Samarinda, guna meladeni partai ketiga, menghadapi Persisam dan berikutnya Mitra Kukar Kutai Kertanegara.

''Jujur, kondisi saya belum kembali fit 100%, tapi dalam beberapa hari ini saya berusaha mengembalikan kondisi itu. Karena selama libur kemarin, saya mengajak keluarga saya pergi ke beberapa negara,” tukasnya.

Namun pemain yang yang pernah membela klub Palmeiras Brazil ini, sangat menginginkan bisa diturunkan pelatih, kala bentrok dengan Elang Borneo-julukan Persisam, Minggu nanti.

''Saya sudah tidak sabar bertanding melawan Persisam dan memperkuat SFC. Juga ingin memberikan yang terbaik atas kepercayaan pelatih dan masyarakat Sumsel serta manajemen. Selain itu saya ingin mencetak gol lebih banyak dari musim lalu, setidaknya bisa membuat 20 gol,” tutupnya.
(aww)
Berita Terkait
Duel Pemungkas 8 Besar...
Duel Pemungkas 8 Besar Liga 2: Sriwijaya FC vs Rans Cilegon Habis-habisan di Cikarang
Redam Sriwijaya FC,...
Redam Sriwijaya FC, Rans Cilegon ke Semifinal Liga 2 2021/2022
Dukung Program Sejuta...
Dukung Program Sejuta Bola, PT Pusri Bantu Klub Lokal
Liga 2 Indonesia : Sriwijaya...
Liga 2 Indonesia : Sriwijaya FC Hempaskan Persikabo 1973 5-1
Sriwijaya Taklukan PSDS...
Sriwijaya Taklukan PSDS Deli Serdang Lewat Hattrick Habibi Jusuf
Gubernur Sumsel Turun...
Gubernur Sumsel Turun Langsung Jual Jersey Sriwijaya FC
Berita Terkini
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
1 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
2 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
6 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
11 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
11 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Butuh Rp47.587,3...
Indonesia Butuh Rp47.587,3 Triliun untuk Pertumbuhan Ekonomi 8%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved