Karir Sneijder di Inter sudah berakhir
A
A
A
Sindonews.com – Meski belum mengumumkan akan menerima lamaran Galatasaray, namun karir gelandang Wesley Sneijder di Inter Milan hampir dipastikan sudah berakhir. Hal itu diungkapkan Presiden Inter Massimo Moratti setelah dirinya bertemu dengan pemain asal Belanda itu pada hari Minggu (20/1/2013).
Pertemuan itu sengaja dilakukan Moratti untuk memastikan masa depan mantan pemain Real Madrid itu di Inter. Sebelumnya Inter dan Galatasaray sudah sepakat dengan harga 10 juta euro untuk Sneijder sejak dua pekan lalu. Namun sampai saat ini Sneijder belum memberikan keputusan.
Baik Inter dan juga Galatasaray sudah tidak sabar menunggu jawaban dari Sneijder. Dan akhirnya Moratti pun mendesak Sneijder untuk bersikap profesional terkait masa depannya.”Saya bertemu Sneijder. Saya memang harus berhubungan dengannya dan kami perlu lakukan itu,”ujar Moratti seperti dikutip Guardian, Senin (21/1/2013).
“Apakah kami berdamai? Saya rasa tidak ada peperangan yang terjadi antara kami baik saya secara pribadi. Apakah kami berhubungan dengan tujuan yang sama? Ini kejutan. Apakah dia akan pindah ke Galatasaray? Ya, saya rasa begitu.”
Sneijder sendiri telah membenarkan pertemuan dengan Moratti. Dia masih belum mau mengakui akan bergabung dengan Galatasaray, dan hanya memastikan karirnya di Inter sudah berakhir.
“Saya berbicara banyak dengan Moratti sebab kami memiliki hubungan yang baik. Dia mengatakan lebih saya bergabung ke Galatasaray tapi kecil kemungkinan saya akan bertahan. Apa yang dikatakannya benar adanya,” ujar Sneijder.
Pertemuan itu sengaja dilakukan Moratti untuk memastikan masa depan mantan pemain Real Madrid itu di Inter. Sebelumnya Inter dan Galatasaray sudah sepakat dengan harga 10 juta euro untuk Sneijder sejak dua pekan lalu. Namun sampai saat ini Sneijder belum memberikan keputusan.
Baik Inter dan juga Galatasaray sudah tidak sabar menunggu jawaban dari Sneijder. Dan akhirnya Moratti pun mendesak Sneijder untuk bersikap profesional terkait masa depannya.”Saya bertemu Sneijder. Saya memang harus berhubungan dengannya dan kami perlu lakukan itu,”ujar Moratti seperti dikutip Guardian, Senin (21/1/2013).
“Apakah kami berdamai? Saya rasa tidak ada peperangan yang terjadi antara kami baik saya secara pribadi. Apakah kami berhubungan dengan tujuan yang sama? Ini kejutan. Apakah dia akan pindah ke Galatasaray? Ya, saya rasa begitu.”
Sneijder sendiri telah membenarkan pertemuan dengan Moratti. Dia masih belum mau mengakui akan bergabung dengan Galatasaray, dan hanya memastikan karirnya di Inter sudah berakhir.
“Saya berbicara banyak dengan Moratti sebab kami memiliki hubungan yang baik. Dia mengatakan lebih saya bergabung ke Galatasaray tapi kecil kemungkinan saya akan bertahan. Apa yang dikatakannya benar adanya,” ujar Sneijder.
(aww)