Messi kecewa dengan hasil seri

Rabu, 23 Januari 2013 - 17:57 WIB
Messi kecewa dengan...
Messi kecewa dengan hasil seri
A A A
Sindonews.com - Ada rasa tak puas yang menyelimuti George Parfait Mbida Messi. Kendati mampu mencetak gol dan menyelematkan Persib Bandung dari kekalahan saat menghadapi Persipura Jayapura di laga perdana Indonesia Super League (ISL), playmaker Persib asal Kamerun itu kecewa dengan hasil imbang 1-1.

Messi menyadari seharusnya Persib tidak hanya sekadar meraih satu poin. Menurutnya, kemenangan atas Persipura bisa menjadi sangat penting terhadap perjalanan Persib sepanjang musim ini. Meski menganggap Persipura tak seistimewa yang digembar-gemborkan media. Tapi Mbida Messi menyadari jika salah satu pesaing terkuat Persib dalam perburuan gelar juara adalah Mutiara Hitam.

"Saya kecewa, karena seharusnya kami tidak sampai kehilangan dua poin di laga pertama. Harusnya kami dapat poin penuh di dua laga kandang. Meraih kemenangan di pertandingan home cukup penting, tapi kehilangan poin penuh di kandang, tentu merugikan buat kita," ungkap Mbida Messi.

Gelandang yang dinilai tampil baik dalam dua laga awal musim ini tetap menyatakan bersyukur timnya tidak mengalami kekalahan di kandang sendiri. Eks pemain timnas Kamerun U-23 yang sukses merebut medali emas Olimpiade 2000 itu, juga puas dengan tiga poin di laga kandang kedua melawan Persiwa Wamena.

"Di pertandingan kedua melawan Persiwa, kami bisa mencetak gol dengan mudah di babak pertama. Tapi, di babak kedua kita juga terlihat dengan mudah kebobolan dua gol. Paling tidak kemenangan itu bisa mengobati kekecewaan saya," ujar Mbida Messi.

Setelah hampir empat bulan berada di Indonesia dan menjalani sejumlah pertandingan. Mbida Messi mengaku masih dalam proses adaptasi untuk menyesuaikan diri dengan gaya permainan sepak bola Indonesia. Adaptasi menurut Mbida Messi biasanya jadi salah satu tahap tersulit bagi seorang pemain saat memperkuat klub baru dalam suasana atau atmosfer kompetisi yang juga baru.

"Beradaptasi dalam kultur sepak bola yang baru itu tidak mudah. Di Indonesia, tidak hanya soal sepak bola, juga komunikasi. Untuk belajar bahasa Indonesia saya merasakan sulit. Tapi saya masih memiliki banyak waktu untuk mengerjakan apa yang harus saya kerjakan. Termasuk soal bahasa," tandasnya.
(aww)
Berita Terkait
Bobotoh Gelar Konvoi...
Bobotoh Gelar Konvoi Keliling Kota Bandung Usai Persib Raih Gelar Juara Liga 1
Persib Bandung Keok...
Persib Bandung Keok Dibungkam Barito Putera
Doa Kapten Persib Jelang...
Doa Kapten Persib Jelang Bulan Suci Ramadan
Pelatih Persib U-16...
Pelatih Persib U-16 Sebut Latihan Saat Berpuasa Bagus bagi Pemain
Kisah Mantan Pemain...
Kisah Mantan Pemain Persib Bergabung dengan Real Madrid
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Hasil Liga 1 2022/2023: Bungkam Persita, Persib Lanjutkan Tren Kemenangan
Berita Terkini
Final Piala Asia U-17...
Final Piala Asia U-17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Saksikan Pertandingannya Malam Ini Pukul 22.00 WIB Live di iNews
8 menit yang lalu
KO Brutal Gadzhi Rabadanov...
KO Brutal Gadzhi Rabadanov dalam 32 Detik Bikin Khabib Nurmagomedov Terpukau
55 menit yang lalu
Hasil Tinju Dunia: Dalton...
Hasil Tinju Dunia: Dalton Smith Jatuhkan Mathieu Germain 3 Kali, Tatap Gelar Juara Dunia WBC
1 jam yang lalu
Liam Cameron Sindir...
Liam Cameron Sindir Berat Badan Whittaker Jelang Duel Panas: Dia Makin Kecil!
2 jam yang lalu
Bukan di Gelora Delta...
Bukan di Gelora Delta Sidoarjo, Piala AFF U-23 2025 Berlangsung di Jakarta dan Bekasi
3 jam yang lalu
Kalahkan Chavez, Jake...
Kalahkan Chavez, Jake Paul Satu Kemenangan Lagi dari Perebutan Gelar Juara Dunia?
3 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved