Kemayoran disulap jadi sirkuit internasional?
A
A
A
Sindonews.com - Minimnya sirkuit internasional yang ada Indonesia membuat Ikatan Motor Indonesia (IMI) mengajukan ide menarik kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo.
Dalam kesempatan bertemu dengan Roy Suryo, kemarin, pihak IMI menyampaikan ide untuk menjadikan Kemayoran sebagai salah satu sirkuit internasional. Hal ini dikarenakan minimnya tempat bagi pembalap nasional dalam menguji diri di trek yang sudah berkapasitas internasional.
Sejauh ini hanya Sirkuit Sentul yang bisa dikatakan layak pakai. Selebihnya, hanya bertaraf nasional saja. Ide ini ternyata mendapat sambutan positif dari Menpora.
"Menurut saya itu ide menarik dengan menjadikan lahan bekas bandara Kemayoran menjadi sirkuit internasional. Karena memang saya akui Indonesia masih minim sirkuit,"kata Roy Suryo.
Dalam kesempatan bertemu dengan Roy Suryo, kemarin, pihak IMI menyampaikan ide untuk menjadikan Kemayoran sebagai salah satu sirkuit internasional. Hal ini dikarenakan minimnya tempat bagi pembalap nasional dalam menguji diri di trek yang sudah berkapasitas internasional.
Sejauh ini hanya Sirkuit Sentul yang bisa dikatakan layak pakai. Selebihnya, hanya bertaraf nasional saja. Ide ini ternyata mendapat sambutan positif dari Menpora.
"Menurut saya itu ide menarik dengan menjadikan lahan bekas bandara Kemayoran menjadi sirkuit internasional. Karena memang saya akui Indonesia masih minim sirkuit,"kata Roy Suryo.
(wir)